Besok, Cawalkot Banda Aceh ini gelar nobar Vietnam vs Indonesia

Timnas Indonesia. (viva)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Timnas Indonesia menjalani laga krusial menghadapi Vietnam di semifinal leg II Piala AFF Cup 2016, Rabu (7/12) besok.

Calon Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman mengajak warga untuk mendukung Timnas Indonesia dengan menggelar nonton bareng di warkop Grand Aceh Kafe, Simpang Surabaya, samping eks Grand Aceh Swalayan, Banda Aceh, Rabu (7/12) mulai jam 17.00 WIB.

Juru Bicara Tim Pemenangan Pusat Amin-Zainal, Teuku Arief mengatakan nonton bareng ini digelar untuk mengajak masyarakat Banda Aceh mendukung anak bangsa yang berjuang di negeri Vietnam.

Arief mengatakan panitia menyediakan kopi, teh dan snack gratis bagi warga yang menonton langsung di Warkop tersebut. “Ajak sahabat, saudara dan keluarga anda nonton bareng Timnas Indonesia, ini partai hidup mati dan marwah bangsa Indonesia,” ujarnya.

Selain itu untuk memeriahkan acara, akan ada hadiah doorprize berupa 3 unit HP bagi warga yang beruntung. “Hadiah 3 unit HP ini diberikan oleh anggota DPRK Banda Aceh dari partai pengusung pasangan AZ, nanti diundi saat istirahat babak pertama,” jelasnya.

Warga yang hadir diharapkan datang lebih awal, agar bisa mendapatkan voucher minuman snack gratis dan posisi kursi yang strategis. Panitia juga menyiapkan dua layar lebar lengkap dengan sound system.

“Acara ini akan dipandu oleh dua orang MC untuk menyemarakkan nonton bareng,” katanya.

Indonesia sebelumnya menang tipis 2-1 atas Vietnam dalam laga pertama Semifinal AFF Cup 2016 yang berlangsung di Indonesia. Indonesia butuh minimal hasil seri untuk bisa lolos ke babak final AFF Cup 2016. [Aidil/rel]

Related posts