[Update] Berikut data bangunan di Samalanga yang rusak akibat gempa

Pihak TNI dan masyarakat mengevakuasi korban yang tertimpa bangunan roboh akibat gempa di Pidie Jaya dan sekitarnya, Rabu (7/12). (ist)

Meureudu (KANALACEH.COM) – Gempa yang mengguncang Kabupaten Pidie Jaya Aceh pada Rabu (7/12) pukul 05.03 WIB dengan kekuatan 6,4 SR juga terasa hingga ke Kabupaten Bireuen.

Personel Kodim 0111/Bireuen bersama anggota Batalyon Infanteri 113/Jaya Sakti dikerahkan untuk membantu mengevakuasi korban gempa yang berada di Kabupaten Bireuen tepatnya di Kecamatan Samalanga.

Dari informasi Kanalaceh.com yang didapatkan dari pihak TNI, diperkirakan jumlah korban luka-luka akibat gempa di Samalanga sebanyak 128 orang yang terdiri dari masyarakat dan santri pesantren Mudi Mesra, dan korban meninggal 2 orang.

Berikut data rumah warga dan gedung lainnya di Samalanga, Bireuen yang hancur akibat gempa berkekuatan 6,4 SR, Rabu (7/12) pagi:

1. Gedung lantai 4 Kampus STAI Alziziah Komplek pesantren Mudi mesra, Desa Mideun Juk, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

2. Masjid Raya Pesantren Mudi Mesra, Desa Mideun Juk, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

3. Pajak ikan Samalanga, Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

4. Pasar Unggas Samalanga, Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

5. Toko bombay milik Yusri, Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

6. Roku milik Sayuti, Desa Sangso, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

7. Rumah milik Khalid, Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

8. Toko milik Sopyan, Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

9. Rumah milik Iwan Saputra, Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

10. Ruko milik H.Lukman milik Tgk Muktar, Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

11. Rumah milik Rusmaidi, Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

12. Rumah milik Sfruddin, Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

13. Rumah milik Aminullah, Desa Keude Aceh, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

14. Rumah milik Tgk Murdani, Desa Glumpang Bungko, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

15. Rumah milik Ridwan Ibrahim, Desa Glumpang Bungko, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

16. Rumah milik Haikal, Desa Glumpang Bungko, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

17. Rumah milik Nursiah, Desa Glumpang Bungko, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

18. Rumah milik Nurdin, Desa Mulum, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

19. Kilang padi milik Samuan, Desa Lengkebe, Kecamatan Samalanga, Bireuen.

20. Rumah milik T. Bendahara, Desa Namploh Baro, Kecamatan Samalanga, Bireuen. [Aidil/rel]

Related posts