Jelang Pilkada, Aceh masih aman dan kondusif

Pertemuan Pangdam IM, Mayjen Tatang Sulaiman (kanan) dengan peneliti JSI, Aryos Nivada (kiri), Selasa (27/12). (Ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Pangdam Iskandar Muda, Mayjen TNI Tatang Sulaiman memastikan bahwa situasi kemanan menjelang Pilkada Aceh 2017 relatif aman dan kondusif.

Hal tersebut diungkapkannya setelah menerima paparan dari peneliti Jaringan Survei Inisiatif (JSI) Aryos Nirvada di Ruang Tamu Pangdam Iskandar Muda, Selasa (27/12).

“Setelah melihat hasil survey yang dipaparkan oleh Pak Aryos ini saya dapat menyimpulkan bahwa situasi keamanan menjelang Pilkada 2017 di Aceh masih kondusif,” kata Tatang.

Dalam paparannya, Aryos mengemukakan bahwa dibandingkan dengan Pilkada sebelumnya, berdasarkan riset hasil survey memang situasi Pilkada 2017 ini masih aman.

Dari hasil penelitiannya yang menemukan jumlah angka kekerasan yang terjadi sampai dengan akhir Desember 2016 sebanyak 10 kasus, terjadi penurunan sangat signifikan jika dibandingkan angka kekerasan pada Pilkada 2012 yang mencapai 40 kasus.

“Situasi aman dan kondusif di Aceh yang terjadi sampai saat ini merupakan buah dari kerja keras antara TNI dan Polri dalam menekan potensi-potensi terjadinya masalah di daerah”, ujar Aryos.

Pada Pilkada 2017 nanti, Kodam IM akan mengerahkan sebanyak 1.845 personil TNI yang ditempatkan dibawah komando Polda Aceh, serta 1.645 personil TNI yang berada dibawah komando Pangdam IM.

Jumlah personil TNI yang terlibat seluruhnya mencapai 3.490 prajurit. Ditambah dengan personel pengamanan dari Polda Aceh sebanyak 9.225 orang dan dari Linmas sebanyak 19.270 orang. Sehingga jumlah keseluruhan personel pengamanan pilkada Aceh 2017 kurang lebih sebanyak 33.885 orang.

“Peran kita adalah bagaimana agar TNI bisa menjamin kemanan Pilkada Aceh 2017 dengan memaksimalkan kekuatan yang ada,” imbuh. [Aidil/rel]

Related posts