Banjir bandang terjang Pidie, puluhan rumah rusak

Banjir bandang terjang Pidie, puluhan rumah rusak
ilustrasi. (kompas)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Hujan intensitas tinggi menyebabkan banjir bandang di Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie, Aceh. Akibatnya, puluhan rumah warga mengalami rusak dan mengganggu arus lalu lintas di kawasan setempat.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Pidie, Apriadi mengatakan, banjir menerjang dua gampong (desa) di wilayah itu, yakni Gampong Rantau Panyang dan Blang Dhot. Banjir bandang sendiri mulai menggenangi rumah warga pada pukul 02.45 WIB dini hari tadi.

“Banjir bandang berdampak pada 50 rumah, masing-masing 44 mengalami rusak ringan, enam rumah rusak berat,” kata Apriadi saat dihubungi dari Banda Aceh, Minggu (26/2).

Selain rumah warga yang menjadi korban, jalan nasional di kecamatan itu ikut tergerus akibat banjir bandang yang terjadi. Menyikapi hal itu, BPBD Pidie telah melakukan pendataan, evakuasi serta menyiapkan dua unit tenda komando.

“Kita juga berkoordinasi dengan Satker Lintas Jalan Nasional untuk memperbaiki jalan yang rusak,” pungkasnya.

Meski begitu, saat ini sebagian rumah yang awalnya digenangi banjir berangsur mulai surut. Masyarakat korban banjir yang telah mengungsi juga mulai kembali ke rumahnya. Apriadi menyebut sore tadi kondisi cuaca di wilayah masih dalam keadaan hujan intensitas sedang. [Okezone]

Related posts