Pasukan Ijoe-Ijoe hadir di Bireuen bantu masalah sosial

Pasukan Ijoe-Ijoe hadir di Bireuen bantu masalah sosial
Pasukan Ijoe-Ijoe yang bantu masalah sosial. (Ist)

Bireuen (KANALACEH.COM) – Sosial Bisnis Kreatif Pemuda Kabupaten Bireuen atau yang disebut pasukan Ijoe-Ijoe resmi beraktifitas di wilayah tersebut. Hari ini, Kamis (2/3) mereka yang tergabung dalam lembaga sosial ini akan menggalang dana dengan berjualan di Simpang Paya Lipah pada acara wisuda Alumni IAI, Bireuen.

Sebanyak 5 hingga 10 persen hasil penjualan akan dikumpulkan untuk menuntaskan beberapa masalah sosial.

“Ini adalah sosial bisnis, dari hasil bisnis kecil-kecilan ini, kami akan merangkak menyelesaikan permasalahan sosial di kabupaten ini, karena niat kami membantu yang lain semampu kami,” ujar Azhari selaku ketua pasukan Ijoe-Ijoe Kabupaten Bireuen.

Lanjutnya, sosial bisnis ini bertujuan untuk membangun jiwa wirausaha pada pemuda sejak dini, dan menguatkan relasi bisnis dari kaki lima serta mendapatkan alternatif income bagi pedagang.

Gagasan sosial bisnis ini sudah dijalankan di Kota Lhokseumawe sebagai pilot project, dan ide kreatif ini diinisiasi oleh Irwansyah Yahya bersama kawan-kawan dari Alumni Pesantren Modern Misbahul Ulum, Paloh.

“Nantinya, kegiatan sosial bisnis ini juga akan dilaksanakan di berbagai kabupaten/kota lainnya, dan kawan-kawan yang tergabung dalam tim pasukan Ijoe-Ijoe akan saling berhubungan dan mengenal satu sama lainnya untuk membangun relasi dan kepercayaan antar tim di masing- masing kabupaten,” ujarnya.

Azhari berharap pada masyarakat Bireuen khususnya pemuda sudah saatnya membangun wirausaha antar kabupaten dan provinsi, berjiwa usaha dan berakhlak sosial membantu yang membutuhkan dari masalah yang paling kecil.

“Tidak ada biaya apapun untuk bergabung dalam gerakan barisan kaki lima ini, hanya dibutuhkan beberapa pemuda jujur dan konsisten untuk menjalankan program ini,” pungkas Azhari.

“Dukung kami untuk menyukseskan niat kami membantu dhuafa, hanya dengan berbelanja di pasukan Ijoe-Ijoe berarti anda sudah menyumbangkan sedikit dari harta anda untuk menuntaskan masalah sosial di Kabupaten Bireuen,” tambahnya. [Rajali Samidan]

Related posts