Kuliner Aceh harus dikenal masyarakat dunia

Sambut even besar, Walikota luncurkan Banda Aceh Indah dan Beriman
Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman. (Kanal Aceh/Fahzian Aldevan)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Walikota Banda Aceh, Aminullah Usman mengatakan bahwa Aceh memiliki ragam makanan tradisional. Bahkan setiap daerah memiliki makanan khasnya masing-masing, tentu saja mempunyai keunikan cita rasanya tersendiri.

“Dengan kekayaan dan keragaman kuliner yang dimiliki, makanan tradisional Aceh yang sarat dengan kelezatan, harus dikenal oleh masyarakat dunia, kuliner Aceh harus mendunia,” kata Aminullah Usman dalam sambutannya pada malam pembukaan Aceh International Halal Food Festival 2017 di Taman Bustanussalatin (Taman Sari), Jumat (18/8).

Menurutnya, kuliner merupakan salah satu jenis wisata yang sekarang sedang mengalami perkembangan pesat.

Salah satu kecenderungan wisatawan yang berkunjung ke daerah tujuan wisata adalah untuk mencari atau berburu makanan khas daerah tersebut, sehingga tren ini menjadi peluang besar bagi Aceh.

“Wisata kuliner menjadi suatu alternatif dalam mendukung potensi wisata alam, wisata budaya, wisata sejarah dan berbagai segmen wisata lainnya,” katanya. [Fahzian Aldevan]

Related posts