Polisi buru pelaku penculik pendamping Desa di Bireuen

Polri targetkan rekrut 10.900 anggota baru Tahun ini
Ilustrasi Polisi. (Okezone)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Polisi tengah memburu pelaku yang diduga membawa kabur salah seorang pendamping Desa, di Desa Meunasah Bungo, Kecamatan Peudada, Kabupaten Bireuen, yang bernama Harmali (30).

Ia dilaporkan telah diculik sekelompok orang di desa setempat pada Jumat, (8/9) sekira pukul 16.30 WIB. Kapolres Bireuen AKBP Riza Yulianto mengatakan, pihaknya belum mengetahui motif penculikan seorang pendamping desa tersebut.

“Kami masih lakukan penyelidikan, anggota kami masih melakukan pengejaran terhadap pelaku,” ujarnya pada kanalaceh.com saat dikonfirmasi, Jumat (8/9).

Baca: Pendamping desa diduga diculik pria bersenjata di Bireuen

Pelaku diduga berjumlah lebih dari dua orang. Korban selama ini cukup dikenal warga sekitar karena terlibat sebagai tenaga pendamping desa di kecamatan setempat.

Sebelumnya, penculikan yang dilakukan oleh orang tak dikenal alias OTK itu terjadi saat Harmali sedang duduk di warung kopi. Tiba-tiba, mobil minibus jenis X-trail berhenti di depan warung tersebut.

“Dari dalam mobil keluar seorang pria dengan memakai sebo serta memegang senjata api laras panjang jenis AK dan mendekati korban dan memborgol kedua tangannya,” kata Kapolres Bireuen, AKBP Riza Yulianto.

Setelah itu, lanjut dia, pelaku diseret untuk dimasukkan ke dalam mobil. Kemudian mobil langsung melaju ke arah Kota Bireuen. Dari informasi, mobil tersebut sengaja ditutup nomor pelat kendaraannya. Sebelumnya, pelaku juga sempat melepaskan sekali tembakan ke udara sebelum memborgol korban. [Rajali Samidan]

Related posts