Jokowi gaet milenial jadi tim kampanye

Ekspresi Presiden Joko Widodo, beserta Ibu Negara Iriana, dan sejumlah menteri saat menonton final bulutangkis beregu putra Asian Games 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (22/8/2018). (Foto:Beritasatu.com)

Jakarta (KANALACEH.COM) – Presiden Joko Widodo atau Jokowi memanfaatkan akhir pekan dengan berkumpul bersama anak-anak muda. Dengan ini, Jokowi memberi isyarat akan melibatkan kaum muda di tim pemenangan dirinya pada Pilpres 2019.

“Bisa saja,” ujar Jokowi usai membuka acara Young On Top National Conference (YOTNC) di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Sabtu (25/8).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menuturkan, tua muda tidak bisa menjadi prioritas dalam berkompetisi.

“Yang paling penting ini ide dan gagasan, bukan muda atau tua. Muda kalau gagasannya jadul gimana. Tua tapi gagasan idenya muda kekinian, ya itu,” ucap Jokowi seperti dilansir laman Liputan6.com.

Dia tidak menampik akan ada banyak kalangan milenial yang dilibatkan dalam tim pemenangan pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin. Hanya saja Jokowi enggan memberi bocoran siapa saja sosok muda yang dilibatkan.

“Cukup banyak, kalau tiba saatnya saya sampaikan,” ujar Jokowi. []

Related posts