Waspada! Aksi Pencurian Modus Pecah Kaca Mobil Marak di Aceh Besar

(ist)

Aceh Besar (KANALACEH.COM) – Pencurian dengan modus memecahkan kaca mobil tengah marak terjadi di Kabupaten Aceh Besar. Dalam satu hari, ada dua kendaraan yang menjadi korban dan barang di dalam mobil ikut raib.

Kejadian pertama terjadi di halaman parkir masjid Jamik Samahani, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar, Sabtu kemarin. Mobil dinas ketua DPRK Aceh Besar, Sulaiman menjadi korban pencurian dengan modus pecahkan kaca mobil.

Baca: Mobil Ketua DPRK Aceh Besar Dibobol Maling, Senjata Pamtup Ikut Raib

Saat itu, mobil dinas miliknya sedang digunakan oleh Pamtupnya (pengamanan tertutup) yaitu Bripka Ilyas (43) untuk menunaikan shalat zuhur. Namun, setelah shalat, ia kaget kaca mobil sebelah kanan sudah pecah dan barang miliknya ikut raib.

Bukan hanya itu, pistol jenis revolver merk S&W yang digunakan Bripka Ilyas juga ikut digondol maling, uang tunai Rp 1 juta dan surat berharga lainnya di bawa kabur.

Di lokasi yang tidak begitu jauh, tepatnya di Kecamatan Indrapuri, mobil nisan Navara yang dikendarai oleh Dudi Iskandar, ikut menjadi korban pencurian, dengan modus yang sama, yaitu pecah kaca mobil.

Saat itu ia sedang istirahat dan memarkirkan kendraannya di halaman kantor tempat dia bekerja. Namun, Dudi melihat kaca mobil miliknya sudah pecah dan barang di dalamnya hilang. Pelaku berhasil menggasak uang tunai Rp 8 juta dari dalam mobilnya.

Dirreskrimum Polda Aceh Kombes Pol Agus Sartijo mengatakan, kasus ini marak terjadi menjelang lebaran dan pelaku diduga sudah pernah melakukan hal yang sama, di waktu dan lokasi tertentu.

“Mungkin pelaku sudah pernah melakukan hal serupa di jam lokasi tertentu,” kata Agus saat dikonfirmasi, Minggu (19/5).

Kini, pihaknya masih mengejar pelaku pemecah kaca mobil yang kerap beroperasi di jalan nasional Banda Aceh-Medan. “Masih dalam pengejaran/penyelidikan pihak kepolisian,” ujar Agus. [Randi]

Related posts