Usman IA Dilantik Sebagai Ketua BKPRMI Abdya

(ist)

Blangpidie (KANALACEH.COM) – Usman IA dilantik sebagai Ketua Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Abdya priode 2020-2024.

Dirinya dilantik bersama empat anggota DPRK Abdya lainnya yakni Ikhsan Jufri, Julinardi, Hamdani, dan Agusri Samhadi. Pelantikan sebagai pengurus BKPRMI Abdya oleh Ketua Umum BKPRMI Aceh, Mulia Rahman, Sabtu (3/10) di Aula Dinas Syariat Islam (DSI) setempat.

Ikhsan Jufri dilantik sebagai bendahara. Sementara Julinardi dan Agusri Samhadi masuk dalam struktur kepengurusan. Sementara jabatan sekretaris dijabat oleh T. Marzan.

Ketua Umum DPW BKPRMI Aceh, Mulia Rahman mengharapkan, kepada pengurus yang baru dilantik di bawah kepemimpinan anggota  DPRK agar dapat mengemban amanah dengan sebaiknya, terlebih ada dukungan dari empat anggota dewan lainnya.

“Saya yakin kepengurusan baru ini akan lebih baik ke depannya. Lakukan perubahan ke arah yang lebih baik, buatlah pelatihan manajemen masjid, jika bisa lakukan studi banding untuk mengetahuai bagaimana progres pengelolaan masjid di luar agar Masjid Agung Abdya dan masjid lain menjadi  percontohan,” sebutnya.

Dirinya berharap meskipun ada beberapa anggota DPRK dalam kepengurusan, Mulia Rahman berpesan untuk tidak ada politik praktis di BKPRMI Abdya.

“Karena kita pemersatu, jangan masuk keranah yang kita tidak tau,” katanya.

Sementara itu Bupati Abdya, Akmal Ibrahim dalam sambutannya meminta kepengurusan BKPRMI baru dapat meningkatkan kreatifitas dengan membuat beragam kegiatan keagamaan, guna menarik pemuda millenial untuk cinta dengan masjid, sebab jika tidak begitu maka anak milenial akan jauh dari masjid.

“Remaja masjid membuka hal baru, ciptakan beragam progres untuk kemakmuran masjid dan menarik kaum milenial agar lebih dekat dengan masjid,” ujarnya. [Jimi Pratama]

Related posts