Karangan Bunga Dukungan FPI Dibubarkan Terpasang di Banda Aceh

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – karangan bunga yang bertuliskan berjejer dikawasan di Simpang Lima Banda Aceh, tepatnya di depan Markas Kodam Iskandar Muda. Karangan bunga itu berisi ucapan terima kasih kepada pemerintah karena telah membubarkan ormas Front Pembela Islam (FPI).

Karangan bunga itu tersebar di sisi kiri kawasan Simpang Lima kemudian sebagiannya di Jalan Daud Beureueh Banda Aceh.

Karangan bunga itu juga mencantumkan nama elemen masyarakat seperti Paguyuban Anti Radikalisme, Komunitas Muslim Pancasila, Kelompok Pemuda Islam Aceh dan Pemuda Nusantara.

Informasi yang diperoleh, tidak hanya di Banda Aceh, spanduk bertuliskan hal yang sama juga tersebar di Kabupaten Aceh Barat Daya, Aceh Jaya dan Aceh Singkil.

Namun, di Aceh Singkil spanduk itu tidak bertahan lama. Warga di sana membakar spanduk tersebut yang dipasang di Kecamatan Lipat Kajang.

Seperti diketahui, Pemerintah sebelumnya memutuskan untuk menghentikan kegiatan dan membubarkan organisasi massa FPI.

Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menyatakan bahwa FPI sudah dianggap tidak ada.
Menurutnya, tidak ada lagi organisasi bernama FPI dan keberadaan FPI harus ditolak mulai Rabu (30/12). [Rand]

Related posts