Dewan Abdya Apresiasi Tokopika

Blangpidie (KANALACEH.COM) – Wakil Ketua Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Barat Daya (Abdya), Usman mengapresiasi pengelola Program Tokopika. Ini lantaran perkembangannya yang signifikan.

“Berdasarkan Pansus yang diadakan di Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian, dan Perdagangan, kami mendapat laporan bahwa saat ini diaplikasi Tokopika sudah terdapat 111 toko yang terdaftar,” kata Usman, Selasa (11/6).

Perkembangan ini, menurutnya, jika diibaratkan sebuah mall, maka 111 toko yang terdaftar itu jika dikumpulkan dapat membentuk sebuah mall dan ini merupakan sebuah pencapaian yang cukup baik.

“Ini adalah bukti bahwa pengelola Tokopika telah sungguh-sungguh menjalankan amanah,” ungkapnya.

Sementara itu, lanjutnya, terkait dengan kasus hukum yang sedang berlangsung, Usman mendukung kinerja Kejari Abdya dengan mengedepankan profesionalisme. Hal ini senada dengan salah satu rekomendasi paripurna Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Anggaran 2020.

“Kami mendukung upaya Kejari Abdya dalam menegakkan hukum. Namun, dengan menjunjung tinggi azas keadilan,” sebutnya.

Terlepas dari penegakan hukum yang sedang berlangsung di Kejari Abdya, Usman berpesan kepada pengelola Tokopika untuk tetap semangat dan tidak layu sebelum berkembang, serta tidak lupa terus melakukan sosialisasi sebagai upaya memperkenalkan Tokopika kepada masyarakat.

“Pesan saya kepada CCIA tetap semangat jangan layu sebelum berkembang dan tak lupa pula lakukan sosialisasi di masyarakat,” tutupnya.

Dikonfirmasi terpisah, Yudya Pratidina, S.Ds, ketua CCIA menyampaikan bahwa dirinya dan Tim akan tetap mengelola Tokopika sebagaimana yang diamanatkan oleh Bupati Abdya. Bahkan, dirinya telah menyerahkan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Pengelola Tokopika sesaat setelah diminta oleh anggota DPRK dalam rapat paripurna.

“Saya diminta untuk membuat LPJ sebagai bukti kinerja kami dan LPJ itu sudah kami serahkan langsung kepada Pimpinan DPRK Abdya dan kami akan mengelola Tokopika dengan baik sebab ini merupakan amanah dari Rakyat Abdya,” ujarnya.

Related posts