1 Lagi Pasien Positif Corona di Aceh Singkil Meninggal Dunia

Aceh Singkil (KANALACEH.COM) – Seorang pasien positif Virus Corona atau Covid-19 meninggal dunia di Aceh Singkil, Kemarin.

Anggota Sekretaris Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Aceh Singkil, Mohd Ichsan mengatakan pasien itu selain terjangkit Corona juga memiliki komorbid atau penyakit penyerta.

“Ada laporan dari RSUD Yuliddin Away Tapak Tuan bahwa pasien terkonfirmasi positif Covid-19 meninggal. Laporan meninggal Senin 26 Juli 2021 pukul 14.25 WIB. Pasien atas nama R, Perempuan, 73 tahun,” katanya melalui keterangan tertulis, Selasa (27/7/2021).

Ichsan melanjutkan, R meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Yuliddin Away Tapak Tuan, Aceh Selatan setelah sebelumnya sempat menjalani perawatan di Puskesmas Singkil, pada tanggal 12 Juli 2021.

Lebih lanjut, Ichsan menyebut penyebab meninggalnya R bukan karena terjangkit Corona semata. Mengingat R memiliki penyakit penyerta atau komorbid sebelum terjangkit virus Corona.

“Pasien waktu masuk Puskesmas memiliki keluhan batuk, sesak. Kemudian pasien meninggal didiagnosa dokter memiliki komorbid/penyakit penyerta yakni, gagal nafas dan syok septik,” ungkap Ichsan.

Terhadap pasien tersebut, dilakukan pengurusan jenazah dengan protokol kesehatan pemulasaran jenazah Covid-19.

Dengan bertambahnya satu pasien meninggal, membuat jumlah pasien positif Corona yang meninggal di Aceh Singkil menjadi 16 orang.

Hal tersebut merujuk dari Data Satgas Penanganan Covid-19 pada 26 Juli 2021 pukul 20.00 WIB. Kemudian ada 337 orang yang sembuh, 9 dirawat di rumah sakit, 90 Isolasi mandiri dari total 451 kasus yang terjadi sejak tahun 2020.

Masyarakat dihimbau agar disiplin menjalankan Protokol Kesehatan dengan Memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari dari kerumunan. (Kdfi)

Related posts