Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Tim sepak bola Aceh yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024 terus dipersiapkan. Latihan saat ini masih digelar di Kabupaten Pidie sebagai tempat pemusatan latihan, Rabu (10/7/2024).
Terakhir, pekan lalu tim yang diasuh Mukhlis Rasyid dan tim pelatih lainnya ini, ikut dalam turnamen HIPMI Aceh Cup 2024 untuk uji tanding tim. Menghadapi Antam FC Pidie, Tim PON Aceh menelan kekalahan 1-0.
Sekretaris Umum Asprov PSSI Aceh, Nazaruddin menyebut, selama latihan yang sudah digelar lebih kurang tiga bulan, tim sepekbola PON Aceh terus menunjukkan perkembangan.
“Sejauh ini tim PON Aceh sudah mulai terlihat perkembangannya. Kita akan terus lakukan ujicoba-ujicoba kedepannya. Agar kekurangan tim nantinya dapat segera diatasi oleh tim pelatih. Mana yang harus diperbaiki dan mana yang harus ditingkatkan kualitasnya,” kata Nazaruddin, Rabu (10/7/2024).
Pelatih tim PON Aceh, Mukhlis Rasyid mengatakan, pertandingan tersebut akan dimanfaatkan untuk melihat sejauh mana progres tim PON Aceh selama persiapan dua bulan terkhir.
“Kita ingin melihat sejauh mana progres tim PON Aceh untuk jadi bahan evaluasi ke depan. Sambilan kita tunggu uji coba ke luar daerah,” ujar Mukhlis.
Tim PON Aceh saat ini diperkuat putra-putra terbaik Aceh yang masih muda, seperti penjaga gawang Safrizal, Ghazi Al Ghifari, Reffianshah, Ressi Wahyudi dan Haikal Khalil Fata.
Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumatra Utara (Sumut) tinggal dua bulan lagi digelar. Dijadwalkan ajang empat tahunan tersebut akan dimulai pada 8-20 September 2024.