Mahasiswa Lirik Pengembangan TIK Balai Tekkomdik Aceh

Mahasiswa Lirik Pengembangan TIK Balai Tekkomdik Aceh

Banda Aceh (KANAL ACEH.COM) – Mahasiswa dari Akademi Komunitas Negeri Kabupaten Aceh Tamiang, Rabu (4/11) melakukan kunjungan ke UPTD Balai Tekkomdik Dinas Pendidikan Aceh untuk mengetahui pengelolaan dan pengembangan Teknologi Informasi Komunikasi (TIK).

Rombongan sebanyak 42 mahasiswa itu dipimpin ketua program studi manajemen informatika Akademi Komunitas Neegeri Kabupaten Aceh Tamiang, Irwansyah, S.Kom diterima oleh sejumlah pejabat di UPTD Balai Tekkomdik Dinas Pendidikan Aceh tersebut.

Kasi Pengembangan Aplikasi TIK UPTD Balai Tekkomdik Aceh, Anwar, M. Isa, dihadapan mahasiswa menjelaskan seputar pengelolaan dan pengembangan TIK pendidikan di lembaga yang berdiri berdasarkan Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 49 Tahun 2009 Pasal 4.

“Teknologi Komunikasi dan Informasi Pendidikan mempunyai peranan penting dalam dunia pendidikan. Berbagai perangkat lunak sesederhana seperti Microsoft Office-pun dieksplorasikan untuk mampu mempermudahkan pelajar, pendidik maupun tenaga kependidikan,” terang Anwar.

Menurut dia, sistem pengajaran berbasis multimedia (teknologi yang melibatkan teks, gambar, suara, dan video) dapat membuat penyajian suatu topik bahasan menjadi menarik, tidak monoton serta mudah dicerna, tuturnya.

Dikatakan, pihaknya mempunyai sejumlah program yang dikemas berbasis elektronik melalui laman website http://tekkom-aceh.net, seperti Sistem Epelatihan Tekkomdik Aceh (SETiA), e-Pustaka Digital Tekkomdik Aceh hingga radio streaming Tekkomdik Aceh Media Edukasi Rakyat Nanggroe On-Line (Tameurunoe).

“Dalam pengelolaan pengembangan layanan, UPTD Balai Tekkomdik Aceh dibantu oleh tenaga professional. Dengan menaruh harapan teknologi dan komunikasi pendidikan Aceh dapat berjalan sesuai akselerasi zaman,” sebutnya.

“Setelah melihat situasi di sini, kami sangat tertarik untuk melakukan praktik atau pemagangan di Balai Tekkomdik Aceh, apalagi, mengetahui pengembangan TIK sesuai dengan harapan,”ujar Ketua program studi manajemen informatika Akademi Komunitas Negeri Kabupaten Aceh Tamiang, Irwansyah,kemarin.(Teuku Irawan)

Related posts