Yuk Ikuti Festival Seni dan Budaya Islami Akhir November

Festival Seni dan Budaya Islami 2015

BANDA ACEH – Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Banda Aceh akan menggelar Festival Seni dan Budaya Islami yang akan dilaksanakan di Gedung AAC Dayan Dawood, Banda Aceh. Festival ini akan digelar pada 28-30 November 2015.

Kegiatan tersebut digelar untuk menarik wisatawan lokal maupun mancanegara agar datang ke Banda Aceh. Selain itu juga, even ini juga sebagai bentuk menyukseskan Banda Aceh sebagai Kota Distinasi Wisata Islami Dunia.

Kadisbudpar Kota Banda Aceh, Rizha mengatakan, Festival Seni dan Budaya Islami 2015  menggambarkan berbagai macam kebudayaan tradisional dan kesenian masyarakat yang berbasis keislaman yang dikemas secara modern sebagai upaya untuk berinovasi dalam mempublikasikan syiar Islam.

“Festival ini ini tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumunya. Namun, festival tahun ini lebih membangun ikatan persaudaraan (ukhuwah) dan syiar Islam untuk mempromosikan tradisi seni budaya yang telah diwariskan oleh leluhur yang bernafaskan Islam,” jelas Ridha, Rabu (25/11) di Banda Aceh.

Kata dia lagi, festival tahun ini juga untuk memperkenalkan seni budaya Islam modern sebagai upaya inovasi untuk menyebarkan dakwah Islam.

“Banda Aceh adalah kota pusaka dan kota para raja serta salah satu kota spiritual yang memiliki nilai sejarah Islam yang kuat. Pada usianya 810 tahun Banda Aceh telah dikukuhkan sebagai kota distinasi wisata Islami dunia. Festival Seni dan Budaya Islami salah satu bentuk even yang bisa menggaet wisata lokal maupun mancanegara,” katanya.

Dikatakannya, ada banyak kegiatan yang akan disajikan pada festival seni dan budaya islami kali ini, diantaranya pagelaran Seni Budaya Islami, artis religi nasional, da’i kondang, tarian rapa’i, teatrikal Islami, musikalisasi puisi, tarian sufi, nasyid, home band religi hits dan komunitas dan lembaga penggiat seni dan budaya Islami.

Selain menghadirkan sejumlah penampilan bernuansa islami juga ada sejumlah perlombaan, diantara perlombaan untuk anak – anak usia dini (da’i dan tahfidz cilik). Sedangkan untuk remaja (Festival Musik Religi) dan audio visual yang menampilkan slide show & video Islami tentang sejarah, perkembangan Islam di Kuta Raja. Acara ini juga dimeriahkan artis nasional seperti Artis Nasional Medina Group Ray Shareza yaitu Mantan Vokalis Nine Ball dan Da’i Musisi Nasional Saktia Ari Seno Mantan Gitaris Sheila On7.[T IRAWAN]

Related posts