Harga emas di Banda Aceh turun

Warga melihat emas di salah satu toko emas di Pasar Atjeh, Banda Aceh pada Sabtu, (23/4). (Kanal Aceh /Fahzian Aldevan)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Harga emas di Banda Aceh, Sabtu (23/4) turun hingga Rp10.000 per mayam atau setara dengan 3,33 gram.

Salah seorang penjual emas, Nasrul menyebutkan harga emas batangan naik menjadi Rp5.195.00 per gram.

“Sementara harga per mayam untuk hari ini 1,7 juta rupiah. Itu belum termasuk ongkos pembuatan,” kata Nasrul kepada Kanalaceh.com di Pasar Atjeh, Banda Aceh pada Sabtu, (23/4).

Ia menambahkan harga ini mengalami penurunan harga sejak Jumat (22/4) kemarin. Namun, walau harga emas turun, Nasrul mengaku pembeli juga tak banyak.

“Pembeli sepi. Yang banyak penjual hari ini,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan penjual emas lainnya, Hendra. Turunnya harga emas tak dibarengi dengan jumlah pembeli.

“Harga emas per mayam Rp1.680.000 hari ini itu belum termasuk ongkos pembuatan. Tetapi pembeli berkurang, padahal hari ini harga emas turun,” kata Hendra. [Fahzian Aldevan]

Related posts