Bom bunuh diri terjadi di dekat Masjid Nabawi

Bom bunuh diri di Masjid Nabawi. (Merdeka.com/ Twitter Al Arabiya)

Madinah (KANALACEH.COM) – Dua insiden ledakan secara bersamaan di masjid Nabawi Nabawi dan Masjid Qatif, Arab Saudi. Semua bom meledak di bagian luar masjid.

Stasiun televisi Al Arabiya melaporkan, Selasa (5/7), kedua insiden itu diduga aksi bom bunuh diri.

Ledakan pertama kali pada Senin sore waktu setempat dilaporkan terjadi di Masjid Jami Qatif, yang menjadi tempat ibadah minoritas Syiah Saudi.

Pelaku meledakkan dirinya persis di halaman depan masjid, namun tidak warga menjadi korban.

“Saya bisa melihat bagian tubuh berserakan. Hampir pasti ini bom bunuh diri,” kata saksi mata di Qatif, seperti dilaporkan kantor berita AFP.

Dalam waktu berdekatan, tepatnya sesudah maghrib, mobil yang terparkir di pelataran Masjid Nawabi meledak. Otoritas Kerajaan Petro Dollar sementara ini menyatakan insiden di masjid suci Kota Madinah itu sebagai aksi bunuh diri militan.

Saksi mata menyatakan mobil itu sempat mendekati petugas keamanan masjid Nabawi. Belum ada laporan korban jiwa atas kedua insiden tersebut kecuali para pelaku.

Aparat Arab Saudi belum mengumumkan lebih lanjut mengenai dugaan pelaku serangan bom ini. [Merdeka]

Related posts