1.000 personel TNI dan Polri amankan Tanjungbalai

Kerusuhan Tanjungbalai. (Viva)

Medan (KANALACEH.COM) – Meski kondisi Kota Tanjung Balai, Sumatera Utara sudah kondusif dan aman, namun, ribuan personel TNI/Polri tetap melakukan penjagaan di sejumlah lokasi kerusuhan tersebut.

Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Rina Sari Ginting mengatakan, untuk membantu Polres Tanjung Balai, Polda Sumut menerjunkan personel tambahan dengan kekuatan 1.000 lebih.

“Personel dilibatkan dari saat kejadian hingga saat ini, personel kepolisian dari Polres Tanjung Balai, Polres Asahan, Brimob Polres Tebing Tinggi, Polres Batu Bara,” jelas Rina di Medan, Sabtu (30/7).

Sementara itu, dari pihak TNI diterjunkan dari Kodim setempat dan TNI AL di Tanjung Balai. “Kondisi sudah kondusif dan aman hingga saat ini,” ungkapnya.

Kemudian, aparat Kepolisian mengamankan tujuh orang dalam kerusuhan tersebut. Namun, tujuh yang diamankan bukan terkait kerusuhan. Tapi, melakukan penjarahan di lokasi kerusuhan.

“Terdapat tujuh orang yang diamankan karena melakukan penjarahan pada saat terjadi anarkis,” ujar Rina.

Selain itu, Polres Tanjung Balai juga juga mengamankan Meliana bersama keluarganya. Kemudian, dilakukan proses pemeriksaan oleh pihak kepolisian.

“Meliana (pemicu aksi massa) dan keluarganya masih diamankan di Polres,” ungkapnya Rina.

Dia menyebutkan bahwa dalam kerusuhan ini, tidak ada korban jiwa. “Tidak ada korban luka dalam peristiwa ini,” ujarnya.

Seperti diberitakan terdapat sembilan Vihara rusak akibat amukan massa yang terjadi di Kota Tanjung Balai, Sumatera Utara, Sabtu (29/7) malam. Atas hal itu, TNI/Polri masih berjaga-jaga di lokasi kejadian itu.

Hal itu, dipicu tersinggung umat Islam atas omongan Meliana (41 tahun) etnis Tianghoa yang menegur Nazir Masjid AL-Makshum di Jalan Karya dengan maksud agar mengecilkan volume mikrofon yang ada di masjid.

Namun, nada Meliana saat menegur diketahui kasar dan menyinggung jamaah di dalam masjid tersebut.

Usai melaksanakan ibadah salat Isya, para jamaah langsung mendatangi rumah Meliana di Jalan Karya Kel TB Kota I Kecamatan Tanjung Balai Selatan Kota Tanjung Balai, Sumatera Utara.

Rina menyebutkan, situasi terkini di Kota Tanjung Balai sudah berangsur kondusif. Namun, ratusan personel TNI/Polri berjaga-jaga di lokasi kejadian tersebut. [Viva]

Related posts