Korban jiwa gempa Italia jadi 247 orang, ratusan lainnya luka-luka

Ilustras - Dampak gempa di Italia. (Reuters)

Roma (KANALACEH.COM) – Korban jiwa terus bertambah akibat gempa dahsyat yang mengguncang Italia bagian tengah. Sejauh ini, sebanyak 247 orang dipastikan tewas usai gempa berkekuatan 6,2 Skala Richter (SR) tersebut.

Menurut Departemen Perlindungan Sipil di Roma seperti dilansir kantor berita AFP, Kamis (25/8), berdasarkan angka yang disampaikan pejabat-pejabat lokal, sebanyak 190 orang tewas di provinsi Rieti dan 57 orang lainnya tewas di provinsi Ascoli Piceno.

Disebutkan para pejabat itu, ratusan orang lainnya luka-luka, beberapa di antaranya dalam kondisi kritis. Sejumlah orang juga masih tertimpa puing-puing bangunan menyusul gempa yang terjadi pada Rabu, 24 Agustus sebelum fajar waktu setempat.

Saat ini para petugas penyelamat masih terus berupaya menemukan para korban yang tertimpa puing-puing bangunan. Bahkan mereka bertekad untuk terus bekerja hingga malam hari guna menemukan para korban.

Sebelumnya, Perdana Menteri Italia Matteo Renzi mengingatkan, bahwa jumlah korban jiwa kemungkinan akan bertambah. Hal itu disampaikannya setelah mendatangi desa Amatrice yang mengalami kerusakan parah akibat gempa.

Gempa ini membuat puluhan bangunan ambruk di wilayah-wilayah dekat pusat gempa. Ini merupakan gempa paling kuat di Italia sejak tahun 2009, ketika lebih dari 300 orang tewas akibat gempa di kota Aquila.

Badan Survei Geologi Amerika Serikat, USGS menyatakan, gempa ini mengguncang dekat kota Norcia, di wilayah Umbria pada sekitar pukul 03.36 waktu setempat. Gempa ini juga dirasakan warga di ibukota Roma, yang berjarak sekitar 170 kilometer dari pusat gempa. Gempa membuat warga panik dan berlarian keluar dari rumah mereka. [Detik]

Related posts