Agus Yudhoyono bakal mundur setelah verifikasi pendaftaran di KPU DKI

Letkol Agus Harimurti Yudhoyono. (MI)

Jakarta (KANALACEH.COM) – Ketua DPD Demokrat DKI Jakarta Nachrowi Ramli mengatakan, kelanjutkan karier militer Letkol Agus Harimurti Yudhoyono, putra Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono akan dipastikan setelah proses pendaftaran di KPU Provinsi DKI Jakarta. Agus dicalonkan jadi Gubernur oleh koalisi Cikeas.

“Kalau pilih calon gubernur dan nanti ditetapkan calon resmi ya selesai,” kata Nachrowi di Kantor DPP Demokrat, Jalan Proklamasi nomor 41, Jakarta Pusat, Jumat (23/9).

Agus, wajib menanggalkan jabatan militernya jika KPU Provinsi DKI Jakarta resmi memverifikasi Agus sebagai cagub DKI Jakarta.

Nachrowi menjelaskan, setelah KPU Provinsi DKI Jakarta menyatakan Agus sudah memenuhi persyaratan, baru lah tim pemenangan akan mengirimkan surat pengunduran diri ke Pusat Penerangan (Puspen) TNI Angkatan Darat.

Adapun dalam pendaftaran hari ini, Agus hanya akan menyertakan surat siap mengundurkan diri. “Ada prosedur yang ditetapkan KPUD bahwa ada surat siap mengundurkan diri, baru dasar surat disampaikan ke Puspen Angkatan Darat,” sebut Nachrowi.

Nara, sapaan karib Nachrawi memahami ada satu pengorbanan yang dilakukan oleh Agus untuk maju jadi bakal calon Gubernur. Tapi kata dia, di mana pun pada akhirnya Agus berlabuh adalah bentuk pengabdian pada negara.

“Karier militer berhenti di situ dan ini satu pengorbanan Bang Agus untuk mengabdi langsung pada rakyat. Di tentara juga mengabdi tapi dari aspek keamanan,” pungkasnya.

Koalisi Cikeas, yang terdiri dari Partai Demokrat, PPP, PAN dan PKB resmi mengusung Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni dalam pertarungan Pilgub DKI 2017. Pengumuman pasangan calon dilakukan dini hari tadi di kediaman Susilo Bambang Yudhoyono di Puri Cikeas, Bogor.

Agus-Sylvi bakal jadi pasangan calon kepala daerah kedua yang mendaftar ke KPUD DKI setelah pasangan petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot Saiful Hidayat. [Metrotvnews]

Related posts