Partai baru, PSI belum punya tokoh besar

Ketua DPW PSI Aceh, Kamaruddin. (Kanal Aceh/Randi)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Partai solidaritas Indonesia (PSI) dinyatakan lulus verifikasi oleh kemenkumham sebagai partai baru. Namun, saat ini PSI belum mempunyai tokoh besar untuk menjadi bagian dari partai ini.

Ketua DPW PSI Aceh, Kamaruddin mengakui bahwa saat ini pihaknya belum memiliki tokoh besar guna mendongkrak popularitas partai yang berslogan rumah politik kaum muda tersebut.

“Terkait tokoh besar, kita masih belum ada sekarang,” ujarnya menjawab kanalaceh.com di Banda Aceh, Minggu (9/10).

Dikatakannya, saat ini PSI masih fokus untuk melakukan verifikasi ke KPU untuk bisa ikut serta di kancah perpolitikan Nasional 2019 mendatang.

Ia juga tidak menampik, PSI juga bakal menjaring tokoh tokoh besar untuk menjadi bagian dari partai, setidaknya untuk menjadi pembina kader – kader PSI muda.

“Partai politik itu kan butuh bimbingan dan arahan. Misalnya, ada peluang yang masih kosong untuk ketua dan pembina dan lainnya, itu kan kita butuh untuk masukan dari mereka (tokoh besar),” tambahnya.

Sebelumnya, PSI menjadi salah satu partai yang dinyatakan lulus verifikasi kemenkumham tanggal 7 Oktober lalu. Sedangkan di Aceh, partai baru ini sudah memiliki 23 dewan pengurus daerah (DPD) di tingkat Kab/kota se Aceh. [Randi]

Related posts