Pertama kali di Dunia, minyak ganja selamatkan nyawa bayi ini

Minyak ganja selamatkan bayi Nunez.(Dailyhealthpost)

(KANALACEH.COM) – Penggunaan minyak ganja kian populer dalam dunia medis. Namun, kebanyakan hanya tersedia di klinik atau pengobatan tradisional.

Tapi untuk pertama kalinya di dunia, minyak ganja digunakan rumah sakit untuk menyelamatkan nyawa Amylea Nunez, bayi cilik berusia dua bulan dari Albuquerque, New Mexico.

Amylea lahir dengan kondisi menderita epilepsi aneh. Hal tersebut membuatnya kejang selama 15 hari setelah pulang dari rumah sakit. Jika , khawatir kondisi tersebut bisa merenggut nyawa bayi mungil ini.

“Dia memiliki gejala yang jarang ditemui dari epilepsi pada umumnya. Mereka tidak tahu persis apa jenis epilepsi ini,” kata Nicole Nunez, ibu Ameylea kepada KRQE, seperti dikutip Dailyhealthpost, Sabtu (12/11).

Dokter yang memeriksanya pun bingung dan tidak dapat menjelaskan mengapa Amylea sering kejang dan tidak dapat dikontrol. Akhirnya Nicole dan Ernie Nunez pergi ke Colorado di mana segala macam produk ganja dilegalkan untuk kepentingan medis.

Meski awalnya Rumah Sakit Anak yang dirujuknya tidak memberi izin penggunaan minyak ganja atau Cannabinoid (CBD) oil, tapi dokternya di New Mexico justru mengiyakan hal tersebut.

“Saya menunggu proses ini selama tiga minggu dan mereka mencoba menjelaskan bahwa ini tidak berbahaya. Mereka telah bekerja dengan tim studi kasis dan tim neurologi pada anak dan berharap memberi dampak positif,” ucap Nicole.

Setelah diberi dua dosis obat, Ameylea mulai menunjukkan perubahan besar. Perawat yang biasa merawat di ruangan pun merasakan dampak pengobatan minyak ganja ini. “Dia berinteraksi dan melihat kami. Minyak ganja memang membuat perubahan besar pada dirinya,” jelas sang Ibu.

Meski demikian, namun Rumah Sakit Anak Colorado merilis sebuah pernyataan yang mengatakan bahwa rumah sakit tidak merekomendasikan minyak ganja dalam dunia medis, kecuali jika sudah ada persetujuan sebelumnya.

Karena kejadian ini, pihak rumah sakit pun meneliti lebih lanjut mengenai tingkat respon, perubahan perilaku, memori dan efek samping produk ganja dalam dunia medis untuk mengobati epilepsi parah.

Kemudian ketika ada keluarga yang bersedia untuk menggunakan pengobatan dengan produk ganja di rumah sakit. Mereka siap membantu, memantau dan waspada terhadap potensi efek samping yang terjadi. [Okezone]

Related posts