Nasaruddin dikenal warga Agara karena jagung

Nasaruddin dengan warga Aceh tenggara. (ist)

Kutacane (KANALACEH.COM) – Calon Wakil Gubernur Aceh, Nasaruddin dikenal oleh warga Aceh Tenggara karena kebijakannya untuk mendorong masyarakat menanam komoditi jagung.

Hal tersebut terjadi ketika Nasaruddin atau akrab disapa Pak Nas menjabat sebagai kepala Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Kabupaten Aceh Tenggara pada tahun 1994 hingga 2000.

“Pak Nas sangat dikenal di Aceh Tenggara sewaktu menjabat sebagai Kadis Pertanian selama enam tahun dengan program utama mendorong masyarakat untuk menanam Jagung,” kata seorang tokoh masyarakat Kecamatan Babussalam Aceh Tenggara, Gaga Syahputra dalam acara silaturrahmi dengan Nasaruddin, Sabtu (19/11).

Melihat kemajuan pertanian waktu Pak Nas Bertugas di Aceh Tenggara, Gaga mengharapkan sosok Pak Nas dapat berkiprah lebih besar untuk memajukan pertanian di Aceh bila terpilih sebagai Wakil Gubernur Aceh mendampingi Zaini Abdullah pada Pilkada 2017 mendatang.

“Kiprah Pak Nas sudah terbukti dibidang pertanian maupun sebagai Bupati Aceh Tengah,” ujar Gaga. [Randi/rel]

Related posts