BPBA: Korban jiwa gempa di Pijay 27 orang

Ruko Indomaret di Pidie Jaya yg roboh akibat gempa berkekuatan 6,4 sr. (Ist)

Meureudu (KANALACEH.COM) – Gempa berkekuatan 6,4 SR melanda Kabupaten Pidie Jaya pada Rabu (7/12) pukul 05.03 yang terjadi di 5.19 LU, 96.36 BT dengan kedalaman 10 Km. Gempa tak berpotensi tsunami.

Informasi yang diterima Kanalaceh.com dari Pusdalops PB BPBA menyebutkan untuk korban meninggal bertambah menjadi 27 orang.

Di Pidie Jaya, di daerah trienggadeng, korban meninggal 18 orang, luka berat 5 orang. Untuk daerah Meureudu korban meninggal 5 orang dan luka berat 21 orang. Dan di kecamatan Bandar Baru, korban jiwa 2 orang.

Gempa juga dirasakan hingga ke Bireuen, dengan korban meninggal 2 orang, yakni 1 orang perempuan (70 tahun) dan 1 orang guru pesantren Al-Aziziah laki-laki (40 tahun). Sementara luka-luka mencapai 77 orang (70 santri pesantren Al-Aziziah dan 7 warga).

Untuk kerugian materil wilayah Pidie Jaya yang ruko roboh, yaitu Meureudu 41 unit, Tringgadeng 26 unit, Bandar Dua 7 unit, Bandar Baru 16 unit, Merak Dua 2 unit, Mesjid di Kecamatan 5 unit rusak ringan, dan untuk rumah di Kecamatan Tringgadeng rusak berat 15 unit.

Di Kabupaten Bireuen rumah rusah berat mencapai 30 unit.

Laporan ini hanya sementara. [Aidil]

Related posts