DPT Aceh 3,4 Juta pada pilkada 2017

Kip Aceh gelar rapat pleno penetapan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) pada pilkada Aceh 2017 mendatang di Hotel Hermes Banda Aceh, Kamis (8/12). Dari hasil tersebut ditetapkan DPT Aceh sebanyak 3.434.722 pemilih. (Kanal Aceh/Randi)

Banda Aceh (KANALACEH.COM)  – Berdasarkan rapat pleno Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh telah menetapkan 3.434.722 Daftar Pemilih Tetap (DPT) dalam 9.592 TPS untuk Pilkada Aceh 2017 mendatang.

Setelah ditetapkan, KIP Aceh akan segera mencetak surat suara sebagaimana yang telah ditetapkan dalam tahapan pilkada. “Selanjutnya, dari hasil DPT ini, nantinya akan digunakan untuk mencetak surat suara,” ujar wakil Ketua KIP Aceh, Basri M Sabi usai menggelar rapat pleno di Hermes Hotel Banda Aceh, Kamis (8/12) sore.

Jumlah ini lahir dari Daftar Pemilih Sementara (DPS) dan melalui database Dinas kepedudukan dan catatan sipil (Disdukcapil) Aceh. Angka tersebut berkurang dari DPS yang telah ditetapkan KIP Aceh pada bulan lalu, yaitu 3.476.424 pemilih.

Pengurangan itu, kata Sabri, mereka tidak ada namanya dalam database kependudukan. Namun, sesuai peraturan kemendagri mereka tetap bisa memilih asalkan membawa surat keterangan dari Disdukcapil masing-masing Kab/kota.

Disamping itu, berkurangnya DPT diikuti dengan penambahan tempat pemungutan suara. Sekitar 11 TPS bertambah dari daftar TPS yang ditetapkan oleh KIP pada rapat pleno penentuan DPS bulan lalu yang berjumlah 9.581.

Sabri mengatakan, penambahan TPS itu diakibatkan dibeberapa daerah, jumlah pemilih ada yang melebihi kuota di satu TPS. Di satu TPS jumlah pimilih maksimal 800 orang. Namun, apabila melebihi akan diadakan penambahan TPS.

“Pengurangan jumlah penduduk bukan berarti pengurangan jumlah TPS, karena TPS itu berbasis di tingkat gampong. Contohnya, ada 805 pemilih di satu TPS, itu otomais akan diadakan penambahan TPS. Karena peraturan menganjurkan per satu TPS maksimal 800 orang,” jelasnya.

Dalam DPT tersebut terdiri dari 1.688.103 pemilih perempuan dan 1.746.619 pemilih laki-laki. Pemilih tersebar di 6.477 gampong, 289 kecamatan dalam 23 kabupaten/kota di Aceh.

Sementara, daftar pemilih terbanyak berada di Kabupaten Pidie, dengan jumlah 296.096 orang. Kemudian yang paling sedikit di Kota Sabang dengan jumlah 24.634 pemilih dari 23 Kab/Kota. [Randi]

Related posts