Dukung Timnas, prajurit Kodam IM baca yasin dan doa bersama

(Ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Laga final leg kedua Piala AFF 2016 antara Indonesia vs Tahiland akan berlangsung di stadion Rajamangala Bangkok Thailand, Sabtu (17/12) malam ini.

Berbagai dukungan do’a dan yasinan dari seluruh masyarakat Indonesia terus mengalir, tidak terkecuali dukungan prajurit TNI Kodam Iskandar Muda yang mendukung Timnas Indonesia memboyong Piala AFF 2016 untuk kali pertamanya.

Dukungan prajurit itu ditandai dengan membaca yasin dan do’a bersama di masjid atau mushala tiap-tiap satuan yang dilaksanakan mulai Jumat (16/12) hingga Sabtu (17/12).

Pembacaan surat yasin dan do’a bersama dilaksanakan secara bergantian perkelompok dan terus menerus untuk kemenangan Timnas Indonesia.

Kegiatan ini sesuai perintah Pangdam IM, Mayjen TNI Tatang Sulaiman yang menindak lanjuti perintah dari Panglima TNI kepada seluruh satuan jajarannya untuk menggelar kegiatan tersebut mulai dari tingkat Kodam hingga satuan Korem, Kodim, Batalyon maupun Kompi.

“Semoga permainan skuad garuda bagus dan maksimal, harapannya Timnas Indonesia juara dan memboyong pulang Piala AFF ke Tanah Air. Mari doakan bersama,” ujar Tatang. [Aidil/rel]

Related posts