HMI Meulaboh gelar LK II tingkat nasional

Pembukaan LK II HMI tingkat nasional di Meulaboh. (Ist)

Meulaboh (KANALACEH.COM) – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Meulaboh menggelar menyelenggarakan Intermediate Training (LK II) tingkat nasional selama satu minggu terhitung sejak Senin (26/12) di Wisma Permata Bunda, Kuta Padang, Aceh Barat.

Kegiatan itu diikuti 170 orang dari seluruh cabang se-Indonesia. Untuk peserta yang lulus ujian akan dipilih sedikitnya 27 orang.

Acara yang resmi dibuka di Aula Sekda Kabupaten Aceh Barat turut dihadiri Plt Bupati Aceh Barat, Sekda Aceh Barat Anggota DPRK Aceh Barat, Ketua KNPI Aceh Barat, Ketua Kahmi Aceh Barat, Kabid Pertanian dan Kemaritiman PB HMI, Ormas, OKP, dan organisasi kewanitaan.

Dalam sambutannya, Plt Bupati Aceh Barat, Rachmad Firtiadi mengajak kader HMI berpartisipasi penuh dalam pelaksanaan safari subuh yang dilaksanakan oleh Pemda Aceh Barat yang sudah hampir lebih kurang 3 tahun.

Sementara, Kabid Pertanian dan Kemaritiman PB HMI, Mahyuddin Rumata menyampaikan HMI sangat berperan penting dalam pemersatu umat Islam di Indonesia.

Ia juga mengajak seluruh kader HMI agar peka terhadap keadaan Indonesia yang sekarang sedang berada di ambang maslah besar. “Salah satu upaya yang dilakukan oleh HMI adalah 211 dan 212,” kata Mahyuddin.

Ketua panitia, Bachtiar berharap kegiatan ini berjalan dengan maksimal, perlu adanya kerjasama dengan berbagai kalangan dan membuka lebar peluang bantuan untuk kegiatan tersebut dari kalangan manapun yang tidak mengikat. [Aidil/rel]

Related posts