Jadin menang, Ipelmasra: Semoga bisa membawa perubahan

Terpilihnya Jadin sejarah baru di Nagan Raya
Dokumentasi - Bupati dan Wakil Bupati Nagan Raya terpilih periode 2017-2022, Jamin Idham-Chalidin. (Kanal Aceh/Fahzian)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Ketua Ikatan Pelajar Mahasiswa Nagan Raya (Ipelmasra) Banda Aceh, Munawar Akbal berharap kemenangan pasangan Jamin Idham-Chalidin Oesman (Jadin) sebagai sebagai Bupati dan Wakil Bupati Nagan Raya periode 2017-2022 dapat memberi perubahan bagi kabupaten setempat.

Menurutnya, kemenangan pasangan Jadin dapat dipastikan dari website resmi KPU dengan raihan suara 45,67% atau sekira 43.058 suara.

“Kemenangan ini adalah kemenangan rakyat Nagan Raya. Semoga bisa membawa perubahan lebih berkeadilan, transparan dan profesional, dan membuat masyarakat lebih sejahtera,” ungkap Munawar saat dihubungi Kanalaceh.com, Minggu (19/2) malam.

Munawar pun meminta pasangan yang bernomor urut 5 itu agar benar-benar fokus melaksanakan program yang dibuat dalam tiga bidang yaitu pendidikan, kesehatan dan ekonomi.

“Karena pendidikan adalah tiket masa depan. Mengingat Pemkab Nagan Raya sudah 3 tahun lebih tidak pernah menganggarkan beasiswa. Maka dikepemimpinan bupati yang akan di lantik beberapa bulan ke depan harus memperioritaskan persoalan ini,” tegas Munawar.

Untuk Provinsi Aceh, sambungnya, siapapun nanti yang terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur itulah suara rakyat yang telah mengamanahkan pemimpin untuk bumi serambi mekkah ini.

“Mari sama-sama kita kawal kepemimpinan baru untuk menuju Aceh yang maju dan sejahtera rakyatnya,” katanya. [Fahzian Aldevan]

Related posts