Puasa merupakan media untuk dekat kepada Allah

Puasa merupakan media untuk dekat kepada Allah
(Ist)

Lhoksukon (KANALACEH.COM) – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Parang Sekureung Koramil 15/Matang Kuli Jajaran Kodim 0103/Aceh Utara, mengajak masyarakat memanfaatkan bulan puasa ini untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Ibadah Puasa merupakan salah satu media untuk mendekat diri kepada Allah. Segala kegiatan yang kita lakukan hendaknya bermuara kepada Allah. Sehingga, nilai ketakwaan dan keimanan kita selalu semakin bertambah,” katanya.

Hal tersebut dikatakan Kopda Adhar saat menghadiri acara pengajian Qari dan khatam Al-Qur’an dalam rangka menyambut Nuzulul Qur’an yang diselenggarakan oleh Pemuda desa Parang Sikureung Kecamatan Matangkuli Kabupaten Aceh Utara.

Dikatakannya, Ibadah Puasa merupakan kewajiban umat Islam di seluruh dunia yang merupakan kesempatan berharga bagi seorang muslim untuk berbenah diri guna meraih takwa kepada Allah Ta’ala.

“Bulan puasa merupakan musim kebaikan untuk melatih dan membiasakan diri memiliki sifat-sifat mulia dalam agama Islam,” imbuhnya. [Aidil/rel]

Related posts