Aceh dan Sumut resmi daftar sebagai calon Tuan Rumah PON 2024

Aceh dan Sumut resmi daftar sebagai calon Tuan Rumah PON 2024
Proses pendaftaran oleh Sekda Aceh dan Wagub Sumut di Kantor KONI Pusat, Jakarta, Rabu (29/11). (Serambi)

Jakarta (KANALACEH.COM) – Aceh dan Sumatera Utara, mendaftarkan diri sebagai tuan rumah bersama Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024, di Kantor KONI Pusat, Jakarta, Rabu (29/11).

Dilansir aceh.tribunnews.com, hadir dalam kegiatan itu mewakili Pemerintah Aceh, Sekda Dermawan dan dari Sumut Wakil Gubernur Nur Marpaung.

Disaksikan Ketua Komite Nasional Olahraga Indonesia (KONI) Aceh Muzakir Manaf beserta jajaran pengurus KONI Aceh lainnya serta jajaran pengurus KONI Sumut

Delegasi kedua provinsi bertetangga itu diterima Wakil Ketua Umum KONI PUSAT, Suwarno.

Disebutkan, Sumut dan Aceh adalah provinsi bertetangga yang saling melengkapi dan telah menjalin kerjasama sangat erat.

Hingga kini ini Aceh/Sumut sudah mendapatkan dukungan dari 19 provinsi secara tertulis, dan terus melakukan pendekatan kepada seluruh provinsi lainnya di Indonesia.

Sebagai syarat pendaftaran, Aceh dan Sumut telah menyerahkan uang pendaftaran sebesar Rp 1 miliar dan uang jaminan sebesar Rp 5 miliar.

Syarat lainnya adalah surat dukungan dan kesiapan yang dikeluarkan oleh Gubernur kedua provinsi.

Hadir menyaksikan pendaftaran tuan rumah PON 2024 itu, Ketua DPRA Tgk Muharuddin, Ketua Fraksi PA Iskandar Usman Al-Farlaky, Anggota DPR RI asal Aceh H. Teuku Riefky Harsya, dan dua senator Aceh, H Sudirman alias Haji Uma dan Fachrul Razi, serta para pengurus KONI Aceh.

Pendaftaran terkesan meriah, sebab diwarnai dengan pertunjukan seni Batak dan dendang lagu-lagu Aceh dan Sumut.

T Riefky menyatakan, Aceh adalah daerah yang sangat siap sebagai tuan rumah.

“Ini saya paham betul, karena kami telah lama membangun komunikasi dengan KONI Aceh maupun Pemerintah Aceh, senasib saya Ketua Komisi X DPR yang salah satu tugasnya mengurusi olahraga,” ujar politisi Partai Demokrat.

Ia berjanji akan menggunakan pengaruhnya di parlemen untuk memberikan dukungan kepada Aceh dan Sumut sebagai tuan rumah PON 2024.

Pernyataan serupa disampaikan senator Haji Uma. Ia segera menyurati koleganya di Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI agar memberikan dukungan kepada Aceh dan Sumut.

“Kita melakukan kerjasama sesuai bidang masing-masing. Saya di DPD akan minta dukungan kawan-kawan senator dari Provinsi lain,” janji Haji Uma. []

Related posts