Peringati Hari Primata, BKSDA lepaskan empat monyet di hutan Aceh Jaya

Tiga ekor satwa dilindungi diselamatkan BKSDA Aceh
Dokumentasi - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh melepas empat ekor satwa jenis monyet di kawasan hutan Kabupaten Aceh Jaya, Kamis (2/1). (Ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Peringati Hari Primata Indonesia, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh melepas empat ekor satwa jenis monyet di kawasan hutan Kabupaten Aceh Jaya, Kamis (2/1).

Keempat monyet tersebut berkelamin jantan, dan berjenis dua ekor jenis ungko lar (Hylobates lar) dan dua ekor siamang (Symphalangus syndactylus).

Kepala BKSDA Aceh, Sapto Aji Prabowo mengatakan keempat satwa itu didapatkan pihaknya dari masyarakat yang memelihara. Kemudian petugas BKSDA Aceh mengamankan satwa monyet tersebut dan dilepaskan secara liar.

“Satwa-satwa tersebut telah mendapat perawatan dan pelatihan di kandang sementara BKSDA Aceh, yaitu dua ekor Ungko Liar (Hylobates lar) asal Pidie selama hampir 4 bulan dan dua ekor Siamang asal Banda Aceh selama 3 minggu,” kata Sapto saat dikonfirmasi Kanalaceh.com.

Sapto menambahkan, pada masa perawatan jenis pakan yang diberikan, berupa buah dan daun-daunan agar satwa tersebut terbiasa dan mudah beradaptasi dengan kondisi dihabitat nantinya.

“Serta juga adanya pemberian multivitamin, kontrol parasit internal dan eksternal,” sebutnya.

Dari hasil analisa diagnosa dokter hewan BKSDA Aceh, keempat satwa tersebut sudah dewasa, ditunjukkan dengan tanda liar.

“Dilihat dari suaranya yang sangat nyaring, sehat dan tidak cacat sehingga dinilai layak serta mampu dengan mudah mencari makan dan beradaptasi di hutan,” ungkapnya.

Dikatakan Sapto, Sejak 29 Januari 2018 pihaknya sudah melakukan survey dimana lokasi untuk pelepasan tersebut.

“Lokasi hutan Aceh Jaya dipilih karena memiliki koloni jenis satwa tersebut yang diharapkan mampu beradaptasi dengan mudah dalam lingkungannya dan pelepasliaran dapat dengan mudah dipantau oleh petugas Resort KSDA dan mitra,” katanya. [Fahzian Aldevan]

Related posts