BNN tes urine Pejabat Aceh Utara

(ist)

Lhoksukon (KANALACEH.COM) – Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Kota Lhokseumawe menggelar tes urine pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Utara, yang berlangsung di ruang ops room Kantor Bupati Aceh Utara, pada Kamis (26/4).

Kabag Humas Setdakab Aceh Utara T. Nadirsyah, kepada kanalaceh.com mengatakan, hal itu dilakukan untuk penegakan disiplin ASNi di lingkungan Pemkab Aceh Utara.

“Salah satunya adalah membersihkan Aparatur dari Narkoba kegiatan ini dilakukan secara bertahap, yang dimulai Bupati, Wakil Bupati, Wakil Piimpinan DPRK Aceh Utara,  Sekda,  para asisten , staf Ahli , para Kepala SKPK dan sekretaris SKPK  dan para Kabag Setdakab  Aceh utara,” katanya.

Dikatakanya, tes urine tersebut di lakukan oleh BNN kepada pejabat setingkat eselon II dan III. Tes urine kali ini diutamakan untuk pejabat struktural.

“Kita ingin para pejabat di lingkungan Pemkab Aceh Utara bersih dari penyalahgunaan narkoba,” ucapnya

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kepala BNN Kota Lhokseumawe  AKBP Fachrurrazi SE, didampingi oleh Bupati Aceh Utara,  Muhammad Thaib, Wakil Bupati Aceh Utara Fauzi Yusuf dan diikuti lebih kurang 55 orang pegawai pemerintahan Kabupaten Aceh Utara dari eselon II dan III. [Rajali Samidan]

Related posts