Persiraja mulai latihan kembali usai libur 2 pekan

Persiraja Banda Aceh liga 2 Musim 2018. (Photo: Dani Randi)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Persiraja Banda Aceh akan memulai kembali latihan, persiapan tim selama puasa. Sejak diliburkan sekitar dua pekan terakhir, kini para pemain telah tiba kembali di Banda Aceh dan akan mulai berlatih nanti sore, Minggu (27/5).

Pelatih kepala Persiraja, sebelumnya menyampaikan kepada skuat asuhannya untuk tetap berlatih selama masa libur ramadan. “Pemain akan kembali berlatih secara tim mulai Minggu, 27 Mei (hari ini). Latihan dimulai pukul 17.00 di Stadion H. Dimurthala,” katanya melalui pesan tertulis yang diterima.

Hal yang sama diutarakan kapten tim Muklis Nakata, menurutnya, para pemain sudah tak sabar untuk kembali berlatih setelah menjalani masa libur usai laga tandang ke Karawang sebelum Ramadan tiba.

Berbeda dengan kompetisi Liga 1 yang tetap berjalan, selama bulan puasa, kompetisi kasta kedua Liga Indonesia ini jeda sementara. Dan baru akan digulir kembali usai Idul Fitri.

Menurut jadwal yang dirilis PT. LIB, pada laga pekan ke-6 setelah lebaran nanti, 3 Juli 2018, Persiraja bertandang ke markas Persita Tangerang, bertanding di Stadion Singaperbangsa. Kemudian pada pekan ke-7, Persiraja juga menantang tuan rumah Semen Padang pada Minggu, 8 Juli 2018.  [Randi/rel]

Related posts