Xiaomi pamer ponsel kamera 48 MP

Foto: detik.com

Jakarta (KANALACEH.COM) – Co-founder sekaligus presiden Xiaomi, Lin Bin, baru-baru ini membagikan potongan gambar yang disinyalir jadi ponsel anyar dari vendor asal China tersebut. Ia mengunggah gambar tersebut melalui akun Weibo miliknya.

“Dicoba selama beberapa minggu, tidak buruk! Dirilis pada Januari,” ucapnya seperti dilansir laman Detik.com, Jumat (7/12).

Menariknya, foto tersebut memperlihatkan tulisan “48MP Camera” di bagian belakang ponsel yang menunjukkan seberapa canggih kualitas lensa yang digunakan smartphone tersebut. Hal ini tentunya membuatnya sudah tampak mentereng bahkan sebelum benar-benar diluncurkan.

Tidak tampak apakah ponsel misterius ini akan memiliki dua atau tiga lensa di bagian belakang. Hanya penempatannya yang secara vertikal saja yang bisa dilihat.

Selain itu, ada flash LED yang menggunakan dua warna sekaligus, yang bisa jadi adalah putih dan kuning atau jingga untuk memberikan efek lebih hangat pda gambar. Panel belakangnya sendiri tampak terbuat dari kaca.

Saat ini, ada dua perusahaan besar yang sudah memiliki sensor untuk mengakomodasi kemampuan kamera tersebut. Pertama ada Sony dengan IMX586 yang diumumkan pada Juli lalu. Sedangkan Samsung punya ISOCELL Bright GM1 yang diperkenalkan Oktober 2018.

Di samping kemampuan kameranya yang mumpuni, tak menutup kemungkinan juga jika smartphone ini akan ditanami Snapdragon 855 yang baru saja diperkenalkan oleh Qualcomm. RAM hingga 10 GB yang sudah diadaptasi oleh sejumlah vendor juga tentunya akan menjadi daya tarik lainnya jika memang diterapkan.

Akankah ini merupakan wujud dari Mi 9? Atau Xiaomi memang sudah menyiapkan ponsel yang benar-benar baru dan membawa perubahan besar? Menarik untuk ditunggu pada Januari nanti, sebagaimana ditulis Bin dalam unggahannya itu. []

Related posts