Di TPS Nova Iriansyah, Prabowo – Sandi Menang Telak

(ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Pasangan capres 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, unggul atas pasangan Jokowi-Ma’ruf di Tempat Pemungutan Suara (TPS) Desa (Gampong) Geuche Kaye Jatho, Kecamatan Banda Raya, Banda Aceh.

Di TPS tempat di mana PLT Gubernur Aceh Nova Iriansyah menyalurkan hak pilihnya tersebut. Capres 02 meraih suara sebanyak 756 dan lawannya sebanyak 122 suara, jumlah suara tersebut terdiri dari 4 TPS yang ada di Desa Geuche Kaye Jatho.

Baca: Nova Iriansyah Nyoblos di TPS Beratap Terpal Biru

Sementara dari hasil perhitungan suara di TPS 03 tempat Nova Iriansyah bersama istrinya Dyah Erti Idawati, suara Prabowo-Sandi sebanyak 191. Sementara Jokowi-Ma’ruf hanya 23 pemilih.

Panitia Pengawas Gampong (PPG) Muhammad Nazar, mengatakan dari hasil perhitungan suara yang telah berlangsug di 4 TPS suara pasangan Prabowo-Sandi unggul.

“Untuk perhitungan suara Pilpres sudah selesai. Alhamdulillah tidak ada kendala. Tadi memang sempat salah hitung (keliru) tapi sudah direvisi, hasil ini adalah hasil revisi semua,” ujarnya. [Randi]

Related posts