Kemenag Aceh Imbau Warga Shalat Ghaib Untuk Almarhum Habibie

Habibie. (sindo)

Banda Aceh (KANALACEH.COM)  – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Aceh, Daud Pakeh mengimbau Aparatur Sipil Negara (ASN) Kemenag Aceh dan masyarakat agar melaksanakan shalat ghaib dan doa bersama untuk almarhum BJ Habibie, besok Jum’at (13/9) di seluruh masjid di Aceh.

“Keluarga Besar Kementerian Agama Provinsi Aceh menyampaikan duka cita yang mendalam atas wafatnya tokoh nasional BJ Habibie, sosok bapak Ilmu pengetahuan, teknologi dan sosok bapak bangsa,” kata Daud Pakeh, Kamis (12/9).

Baca: Aceh Berduka Atas Meninggalnya Presiden Ketiga BJ Habibie

Menurut Daud Pakeh, BJ Habibie adalah salah satu putra terbaik bangsa yang telah berjasa untuk Indonesia dan bahkan untuk dunia. Bapak BJ Habibie juga inisiator lahirnya MAN Insan Cendekia dan karya hebat lainnya untuk bangsa dan negara ini.

Baca: Hormati Habibie, Warga Banda Aceh Diimbau Kibarkan Bendera Setengah Tiang

“Kami menghimbau kepada masyarakat Aceh khususnya ASN Kemenag se Aceh untuk menyelenggarakan shalat ghaib kepada almarhum di masjid-masjid besok setelah shalat jumat,” ujarnya.

Baca: Presiden Ketiga RI Bj Habibie Meninggal Dunia

Himbauan tersebut juga dituangkan dalam surat, nomor: B-4501/Kw.01.1/4/HM.00/09/2019, perihal Himbauan shalat ghaib untuk almarhum BJ Habibie.

Meninggalnya Presiden ke-3 RI itu dikonfirmasi putranya, Thareq Kemal Habibie. BJ Habibie meninggal dunia hari Rabu, 11 September 2019, jam 18.05 WIB. [Randi/rel]

 

View this post on Instagram

 

Jakarta (KANALACEH.COM) – Innalillahi wa innailaihi rojiun.. Kabar duka datang dari keluarga Bacharuddin Jusuf Habibie. Presiden ketiga Republik Indonesia itu mengembuskan napas terakhir di RSAPD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat. – Habibie meninggal di usia 83 tahun. Habibie sudah menjalani perawatan sejak 1 September lalu. – “Benar pukul 18.05 Presiden BJ Habibie tutup usia,” kata Kepala RSPAD, dr Terawan, Rabu (11/). – Kemarin, Putra kedua Habibie, Thareq Kemal, menyebut ayahnya kini butuh istirahat. Thareq sempat menceritakan kondisi Habibie yang sejak muda memiliki masalah dengan jantung. – “Beliau akhirnya kita ungsikan ke rumah sakit untuk benar-benar istirahat. Karena kalau di rumah, siapapun pasti datang menjenguk, sedangkan menjenguk itu membuat bapak beraktivitas lagi. Tidak ada waktu beliau beristirahat. Sedangkan beliau mohon benar-benar dimengerti, kecuali terpenting. Mohon doanya saja,” kata Thareq dalam jumpa pers di RSPAD, Senin (10/9). – “Bapak saya memang dari dulu semenjak muda punya masalah dengan jantung. Otomatis karena menua, jantungnya sangat melemah. Dikasih aktivitas tinggi, tidak dikasih istirahat badan memberontak. Karena badan akan minta istirahat. Jadi lah ada masalah dengan jantung,” katanya. – Dia sempat memastikan kondisi Habibie kemarin sangat stabil. Hanya saja memang butuh banyak istirahat karena untuk membuat kondisi tubuhnya kembali fit. [Merdeka.com] – – #presiden #bj #habibie #aceh

A post shared by Kanal Aceh (@kanalacehcom) on

Related posts