Antusias Pengunjung di Expo Bawaslu Aceh 2019 Tinggi

(ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Panwaslih Aceh mengakhiri kegiatan Expo Bawaslu Aceh 2019. Kegiatan ini ditutup dengan menampilkan performa groub band APCHE 13 serta musisi lokal lainnya.

Pada Malam penutupan ini, terlihat antusias pengunjung sangat tinggi, selain karena adanya suguhan seni  tari dan musik, di beberapa stand kabupaten/kota juga terpantau adanya pembagian doorprize.

Koordinator Divisi Pencegahan dan Pengawasan Panwaslih Provinsi Aceh, Marini menyebutkan bahwa nilai edukasi tentang Pemilu pada Bawaslu Expo 2019 ini berjalan dengan baik, hal ini ditandai dengan tingginya animo masyarakat yang hadir. Tidak hanya sekedar melihat pajangan foto kegiatan, namun juga ingin mengetahui lebih jauh tentang lembaga Panwaslih serta capaian kinerja yang telah dilakukan sepanjang tahapan Pemilu Tahun 2019.

Baca: Panwaslih Aceh Gelar ‘Expo Bawaslu’ Perdana, Ini Rangkaian Acaranya

“Syukur Alhamdulillah kami ucapkan, bahwa kegiatan ini mempunyai dampak baik bagi khalayak ramai. Insya Allah kedepan kami akan tinhkatkan lagi peran dan kinerja kelembagaan dimana kami berada ini serta kegiatan serupa akan kami upayakan lebih baik lagi”, ungkap Marini, Selasa (10/12).

Dalam kegiatan yang berlangsung sejak tanggal 8-10 Desember 2019 itu, Panwaslih Aceh dan Panwaslih Kabupaten/Kota telah menampilkan hasil pengawasan yang dilakukan sejak tahapan pelaksanaan Pemilu dilakukan.

Penyampaian hasil ini dikemas dengan mengunakan foto-foto kegiatan pengawasan, video visual dan juga dikemas dalam infografis  data penegakan hukum pemilu yang menghiasi dinding-dinding stan kabupaten kota dan Provinsi.

Kegiatan ini sendiri dibuka tanggal 8 Desember 2019 oleh Koordinator Divisi Pengawasan Dan Sosialisasi Bawaslu RI, Mochammad Afifuddin. Dalam Pembukaan yang dihadiri ratusan pengunjung tersebut, Afif menjelaskan sesuai dengan nama Darussalam yang berarti daerah yang penuh keselamatan dan kedamaian, hal ini telah dibuktikan masyarakat Aceh melalui pelaksanaan Pemilu 2019 yang aman dan damai.

Pada malam penutupan, Panwaslih Aceh juga mengumumkan pemenang yang mendapatkan katagori stand menarik dalam pelaksanaan Bawaslu Expo 2019. Penilaian ini mengunakan indikator terhadap ketersedian dokumen dan data informasi, penyajian brosur/leflet dan infografis, serta tampilan poto dan video dalam semua tahapan pelaksanaan pemilu dilakukan dan dalam capaiannya.

Adapun peraih penghargaan dimenangkan oleh Stand Kota Lhokseumawe dengan juara 1 (Satu) kemudian Aceh Tengah dengan Juara 2 (dua) dan juara 3 (tiga) di raih oleh Kota Langsa.

Bawaslu Expo ini diharakan dapat menjadi bahagian dari ajang edukasi kepada masyarakat terhadap hasil-hasil pengawasan dan penegakan hukum selama pelaksanaan pemilu di Aceh. [Fahzian/rel]

Related posts