Affan Bintang Minta Kades Anggarkan Biaya Kegiatan Pembinaan Adat

(Kanal Aceh/Tumangger)

Subulussalam (KANALACEH.COM) – Majelis Adat Aceh (MAA) Kota Subulussalam menggelar sosialiasi tokoh-tokoh adat di Aula Serbaguna, Pendopo Wali Kota Subulussala, Senin (23/12).

ketua MAA Kota Subulussalam H Idris dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan diselenggarakannya acara tersebut untuk memperkuat pemahaman, dan penerapan nilai-nilai adat yang bersendikan syariat Islam di kota Subulussalam.

Dalam kegiatan itu, Wali Kota Subulussalam Affan Alfian Bintang meminta kepada para kepala Desa, agar menganggarkan dana desa untuk berbagai kegiatan pembinaan adat.

Seperti, kata dia pelestarian upacara adat, baju sidang bagi anggota majelis peradilan adat tingkat gampong, pelatihan seni, pengembangan makanan adat, penguatan lembaga adat dan penyusunan reusam/qanun tentang adat.

Bintang juga berharap agar semua elemen masyarakat dapat saling menghargai perbedaan adat istiadat yang ada di kota Subulussalam

“Subulussalam ini multietnis, banyak budaya dan adat istiadat yang berbeda, kita harus bijak menyikapi perbedaan ini. Perbedaan dan keberagaman ini mari kita jadikan sumber daya energi yang besar dalam membangun daerah ini lebih baik kedepan,” kata Wali Kota Subulussalam Affan Alfian Bintang. [Tumangger]

Related posts