Menag Heran Aceh Tak Ada Bioskop, MPU: Tidak Perlu Dibangun

Plt Ketua MPU Aceh, Tgk Faisal Ali. (Kanal Aceh/Randi)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Wakil Ketua MPU, Tgk Faisal Ali mengkritisi pernyataan yang disampaikan oleh Menteri Agama, soal bioskop yang tidak ada di Aceh. Kemudian, membandingkan Aceh dengan Jeddah.

Menurut Faisal Ali, saat ini bioskop belum dibutuhkan oleh masyarakat Aceh. Sehingga, kata dia, bioskop tidak perlu di bangun, apalagi dengan alasan untuk hiburan.

“Kita di Aceh melihat bioskop tidak ada sesuatu yang manfaat, jadi saya rasa tidak perlu dibangun bioskop. Kalo dibilang untuk hiburan, masyarakat Aceh banyak sekali bentuk hiburan yang lainnya,” ujarnya saat dikonfirmasi, Minggu (6/1).

“Jadi makanya saya kira tidak substansi Kementerian Agama membanding-bandingkan Aceh dengan Jeddah. Jadi kita di Aceh, belum tentu semua yang ada di daerah lain, negara lain, cocok dengan kita, belum tentu,” lanjut Faisal.

Kemudian, soal Menag turut meminta umat Islam di Indonesia meniru negara Islam yang lebih maju terutama dalam merawat kerukunan antar umat beragama, Faisal menilai kerukunan beragama sekarang ini di Aceh sangat baik.

Sebelumnya, Menteri Agama Fachrul Razi heran mengapa bioskop tidak diizinkan beroperasi di Aceh. Padahal, di negara Islam seperti Arab Saudi bioskop sudah diperbolehkan.

“Kemajuan negara Arab luar biasa dan kadang mengejutkan saya. Saya orang Aceh bioskop di Aceh dihabiskan, semua tidak boleh ada. Ternyata di Jeddah (Arab Saudi) ada bioskop dua, di Jeddah negara Islam, tempat Rasulullah dilahirkan, tempat nabi dilahirkan di sana ada bioskop,” ujar Fachrul dalam sambutannya, di acara Hari Amal Bakti Kemenag RI ke-74 di Asrama Haji Medan, Sabtu (4/1). [Randi]

Related posts