Tak Dapat BLT, Warga Subulussalam Geruduk Kantor Camat

Subulussalam (KANALACEH.COM) – Tidak mendapat Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa, Puluhan warga desa Suka Makmur, mendatangi kantor Kecamatan Simpang kiri, Kota Subulussalam, Selasa (2/6).

Kedatangan puluhan warga itu untuk menanyakan mengapa mereka tidak mendapat BLT sedangkan menurut mereka, mereka layak untuk mendapatkannya.

Tak berselang lama, Camat Kecamatan Simpang Kiri, Rahmayani Sari Munthe didampingi Kapolsek IPTU Arianto, langsung menemui puluhan warga itu dan menjelaskan 14 kriteria warga yang berhak mendapatkan BLT tersebut.

“Ada 14 kriteria penerima BLT ini, kalau bapak dan ibu tidak mendapat BLT berarti tidak masuk dalam kriteria,” kata Rahmayani Sari Muthe.

Tak hanya Camat, Kepala Desa Suka Makmur Amirudin Padang juga turut hadir dan menjelaskan kepada puluhan warganya itu, agar memahami kriteria penerima BLT, BST dan bantuan lainnya.

“Kami bersama perangkat desa, dusun, Babinsa, Babinkamtibmas, pendamping desa dan unsur-unsur lainnya sudah melakukan pendataan secara transparan dan di desa saya ada 66 Kepala Keluarga yang memenuhi kriteria mendapatkan BLT,” kata Amirudin Padang.

Dengan rasa kecewa, puluhan warga itu pun membubarkan diri. [Satria Tumangger]

Related posts