Alhamdulillah, Empat Perawat di RSUZA Sembuh dari Corona

Ilustrasi. (Foto: Liputan6)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Empat orang perawat di RSUZA Banda Aceh dinyatakan negatif virus corona.

Keempatnya berinisial DEM (29), Mus (32), HY (36) dan Hel (40). Direktur RSUZA, Azharuddin membenarkan adanya empat perawat yang sudah sembuh setelah hasil swab mereka menunjukkan negatif corona. Keempatnya juga sudah dipulangkan ke rumah masing-masing.

“Hari ini ada empat perawat Ricu RSUZA sembuh, mereka sudah boleh pulang,” ujarnya saat dikonfirmasi, Rabu (1/7).

Empat perawat itu merupakan paramedis yang pertama terkonfirmasi positif corona dari klaster Pagar Air, Aceh Besar. Meski sudah sembuh, mereka tetap diwajibkan untuk melakukan karantina mandiri selama 14 hari.

Sehingga saat ini, masih ada 6 perawat lagi yang masih positif corona dan tiga dokter di Aceh.

Dengan begitu, secara kumulatif, pasien positif virus corona di Aceh mencapai 84 orang. Dengan rincian, 30 sembuh, 51 dirawat di rumah sakit rujukan dan tiga meninggal dunia. [Randi]

 

View this post on Instagram

 

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Mendapat informasi tentang tidak adanya rapid test untuk Covid-19 di puskesmas, Ombudsman RI Perwakilan Aceh langsung melakukan sidak ke beberapa puskesmas di Kota Banda Aceh. Sidak tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Ombudsman Aceh, Taqwaddin Husin beserta para Asistennya. “Hasil sidak yang kami lakukan, beberapa puskesmas di Banda Aceh tidak tersedia stock yang ready untuk digunakan ketika ada orang yang mau rapid tes secara proaktif,” sebut Taqwaddin dalam keterangannya, Selasa (30/6). Berdasarkan pantauan Tim Ombudsman, dari dua Puskesmas yang dituju, tidak satupun yang tersedia alat rapid tes yang siap digunakan oleh masyarakat. Selengkapnya klik di www.kanalaceh.com atau swipe story #bandaaceh #acehbesar #acehjaya #acehbarat #naganraya #abdya #acehselatan #subulussalam #acehsingkil #pidie #pidiejaya #bireuen #acehutara #lhokseumawe #acehtimur #langsa #acehtamiang #gayolues #acehtengah #benermeriah #sabang #sidak #rapidtest #puskesmas #kesehatan #dokterumum #perawat #ombudsman #pantauan #corona

A post shared by Kanal Aceh (@kanalacehcom) on

Related posts