Kasus Corona di Aceh: 547 Positif, 148 Sembuh, 21 Meninggal Dunia

Ilustrasi. (solopos)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Juru Bicara Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani merilis prevalensi kasus Covid-19 di Aceh, berdasarkan laporan Gugus Tugas Covid-19 kabupaten/kota, per tanggal 08 Agustus 2020, pukul 19.00 WIB.

Ia melaporkan jumlah kasus Covid-19 di Aceh secara akumulatif mencapai 547 orang, yakni sebanyak 378 orang dalam penanganan tim medis di rumah sakit rujukan,  148 orang sudah sembuh, dan 21 orang meninggal dunia.

Kasus baru Covid-19 yang dilaporkan pada hari ini sebanyak 2 orang, masing-masing 1 orang warga Kabupaten Nagan Raya dan 1 orang warga Kabupaten Aceh Tamiang. Sementara 1 orang dilaporkan meninggal dunia.

Satu orang yang meninggal dunia, sesuai laporan dari Koordinator Pelayanan Tim PIE Covid-19 RSUDZA, dr Novina Rahmawati, laki-laki umur 69 tahun warga Nagan Raya yang dirawat di RSUZA Banda Aceh sejak 23 Juli 2020. Almarhum meninggal di RICU-RSUZA, Sabtu (8/9) sekira, pukul 3.30 WIB.

Sementara itu, lanjut SAG, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) di seluruh Aceh hari ini bertambah 6 orang, yang secara akumulatif menjadi 2.369 orang. Dari jumlah tersebut, sebanyak 2.333 orang sudah selesai masa pemantauan, dan sebanyak 36 orang masih dalam pemantauan Tim Gugus Tugas Covid-19.

Sedangkan jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP), sebanyak 151 kasus. Dari jumlah tersebut, 9 pasien masih dalam penanganan tim medis dan 137 telah sehat dan 5 orang lainnya telah meninggal dunia. [Randi/ril]

 

View this post on Instagram

 

Aceh Singkil (KANALACEH.COM) – Dua orang dokter Aceh Singkil bertastus Orang Tanpa Gejala (OTG) diketahui terkonfirmasi positif virus corona di Banda Aceh, Kamis (6/8). Mereka adalah RK (32) warga Desa Pulo Sarok yang bertugas di Puskesmas Singkil dan AG (32) tercatat tinggal di Gunung Meriah, bertugas di RSUD Aceh Singkil. Kedua dokter tersebut saat ini dikabarkan menjalani isolasi mandiri di tempat masing-masing dan belum dirujuk ke rumah sakit, mengingat status keduanya OTG. Juru Bicara Satgas Covid-19 Aceh Singkil, dr. Darul Amani saat konferensi pers Kamis (6/8) malam mengatakan, keduanya saat ini sedang menempuh pendidikan spesialis di Banda Aceh. Keduanya diketahui positif corona setelah dilakukan swab test saat masuk ke fakultas pada 4 Agustus, esoknya langsung diketahui hasilnya. Selengkapnya klik disini www.kanalaceh.com atau swipe story #bandaaceh #acehbesar #acehjaya #acehbarat #naganraya #abdya #acehselatan #subulussalam #acehsingkil #pidie #pidiejaya #bireuen #acehutara #lhokseumawe #acehtimur #langsa #acehtamiang #gayolues #acehtengah #benermeriah #sabang #swabtes #medis #antisipasi #cegahcorona #puskesmas #rumahsakit #psbb #dokter #rs

A post shared by Kanal Aceh (@kanalacehcom) on

Related posts