Warga Lhung Asan Abdya Blokir Jalan, Ini Penyebabnya

Keuchik Haris bersama Pemuda Lhung Asan ( Jimi pratama/Kanalaceh.com)

Blangpidie ( KANALACEH.COM) – Warga Gampong Lhung Asan, kecamatan Blangpidie, Aceh Barat Daya memblokir jalan yang berada di gampong setempat.

Aksi pemblokiran jalan ini dilakukan karena warga kesal lantaran truk-truk besar yang melintas, sehingga membuat jalan di wilayah mereka rusak.

Keuchik Lhung Asan Abdul Haris kepada Kanalaceh.com mengatakan, pemblokiran ini dilakukan oleh masyarakat lantaran ada pengalihan arus lalu lintas jalan Guhang- Cot Mane karena ada pembangunan jembatan didaerah itu.

“Mobil besar seperti Torado pada masuk ke jalan desa, bukan hanya merusak jalan bahkan berlumpur. Padahal, jalan itu bukan kapasitas mobil sebesar itu,” kata Haris. Sabtu (28/11).

Katanya, seharusnya pihak rekanan pembangunan jembatan tersebut bisa berkoordinasi dengan pihak desa karena ada pengalihan lalulintas.

“Ini jalan desa, kapasitasnya tidak sekuat jalan Nasional sehingga menyebabkan kerusakan,” sebutnya

Dirinya berharap untuk para pengguna jalan baik roda dua maupun roda empat dari arah Maulaboh atau Aceh Selatan agar tidak melintasi jalan di desa dan bisa memutar jalan kawasan Susoh.

“Jalan ini hanya bisa dilalui roda dua saja sedangkan untuk roda empat harus memutar ke jalan Cot Mane lalu ke Susoh,” ucapnya. [Jimi Pratama]

Related posts