17 Bakal Calon Bersaing Jadi Rektor IAIN Langsa

17 Bakal Calon Bersaing Jadi Rektor IAIN Langsa

Langsa (KANALACEH.COM) – Sebanyak 17 bakal calon rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa bersaing memperebutkan kursi pimpinan kampus tertua di Langsa, setelah pendaftaran resmi ditutup, Selasa (17/01) kemarin.

“Ada 17 orang yang telah mendaftar  sebagai bakal calon Rektor IAIN Langsa untuk periode  2023-2027”, kata Kepala Biro AUAK IAIN Langsa Rina Meutia, Rabu (18/01).

Dikatakannya, panitia penjaringan telah selesai menerima pendaftaran Balon Rektor merujuk kepada Peraturan Menteri Agama (PMA) Nomor 68 Tahun 2015 jo. Nomor 17 Tahun 2021 tentang Pengangkatan dan Pemberhentian Rektor/Ketua Perguruan Tinggi.

“Kita telah selesai menerima pendaftaran yang dibuka sejak 6 Januari 2023 lalu dengan mengikuti PMA dan Keputusan Dirjen Pendis,” katanya.

Selanjutnya, panitia penjaringan akan melakukan tahap klarifikasi dan verifikasi persyaratan administratif Balon Rektor mulai 18 hingga 20 Januari 2023 mendatang.

Kemudian, akan dilakukan klarifikasi dan verifikasi berkas secara transparan dan independen sebelum ditetapkan dan diumumkan hasil seleksi administratif Balon Rektor pada tanggal 24 Januari 2023 mendatang.

Setelah penetapan dan pengumuman hasil seleksi administratif, hasil tersebut akan diserahkan kepada Rektor dan kemudian Rektor akan menyerahkan hasil tersebut kepada Senat.

Senat akan menindaklanjuti hasil penjaringan Balon Rektor melalui proses penilaian dan pertimbangan kualitatif. Hasil penilaian dan pertimbangan ini kemudian akan diserahkan kembali kepada Rektor.

Bakal Calon Rektor yang telah terpilih dari serangkaian mekanisme tahapan seleksi kemudian akan disampaikan usulnya oleh Rektor kepada Menteri Agama RI untuk diproses uji kepatutan dan kelayakan.

Adapun para Balon Rektor yang telah mendaftar di sekretariat panitia penjaringan yaitu:

  1. Dr. Muzakkir, M.Pd
  2. Dr. Amiruddin, M.Pd
  3. Prof. Dr. Ismail Fahmi Arrauf, MA
  4. Dr. Yusaini, M.Pd
  5. Prof. Dr. Iskandar, M.CL
  6. Dr. Syafieh, M.Fil.I
  7. Dr. Sabaruddin, M.Si
  8. Dr. Muhaini, MA
  9. Dr. Nurmawati, M.Pd
  10. Prof. Dr. T. Zulfikar, M.Ed
  11. Dr. Zainal Abidin, M.A
  12. Dr. Muhammad Nasir, M.A
  13. Dr. Mohd. Nasir, M.A
  14. Dr. Abdul Hamid, M.A
  15. Dr. Iqbal, M.Pd
  16. Dr. Mawardi Siregar, MA
  17. Dr. Oki Dermawan, M.Pd

Related posts