DPRA Tunggu Jadwal Mendagri Soal Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur

DPRA. (ist)

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – DPR Aceh saat ini masih menunggu jadwal pelantikan pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh terpilih Muzakir Manaf alias Mualem-Fadhlullah Dek Fadh. Pelantikan pasangan ini akan berlangsung di Tanah Rencong.

“Terkait dengan informasi tanggal 6 (Februari) di pusat, kalau kita menyampaikan UUPA (Undang-undang Pemerintah Aceh) kemungkinan dilantiknya di Aceh,” kata Ketua DPR Aceh Zulfadli dalam rapat paripurna yang berlangsung di DPR Aceh, Rabu (22/1/2025).

Baca: DPRA Serahkan Hasil Pengesahan Cagub Cawagub Terpilih ke Kemendagri, Harap Pelantikan Sesuai UUPA

Menurutnya, Mualem-Dek Fadh kemungkinan akan dilantik oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian. Namun untuk jadwal pelantikannya masih menunggu informasi dari pihak Kemendagri.

Baca: Kepala Daerah dilantik 6 Februari 2025, Aceh Tetap Gunakan UUPA

“Cuma yang melantiknya kebetulan Mendagri maka kita harus menunggu surat dari Mendagri kapan ditetapkan tanggalnya, baru kita umumkan,” jelas Zulfadli.

Diketahui, Komisi II DPR dan Mendagri Tito Karnavian bersama KPU, Bawaslu dan DKPP telah menyetujui jadwal pelantikan kepala daerah tanpa sengketa Mahkamah Konstitusi (MK). DPR dan pemerintah sepakat pelantikan digelar pada 6 Februari. [detik]

Related posts