Arhanud-001/Lhokseumawe Himbau Nelayan Tidak Melaut

Arhanud-001/Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE (KANAL ACEH.COM) : Komandan Detasemen Arhanud-001 Mayor Arh Arif Budi Cahyono,SE menghimbau kepada para nelayan diseputaran daerah latihan untuk tidak melaut khususnya pada tanggal 13 s/d 14 november 2015.

“Kita menghimbau para nelayan agar tidak melaut di wilayah laut Kuala Cangkoi, karena pada waktu itu akan dilaksanakan penembakan senjata Meriam 57 mm ke arah laut Kuala Cangkoi,” tegas Mayor Arh Arif Budi Cahyono.

Mayor Arh Arif Budi menjelaskan, Detasemen Arhanud-001/Lhokseumawe akan melaksanakan latihan menembak senjata berat (Latbakjatrat) Meriam 57 mm,  yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 10 s/d 14 November 2015 di Desa Kuala Cangkoi Kecamatan Lapang Kab Aceh Utara.

“Detasemen Arhanud-001 melaksanakan Drill Pucuk Meriam 57 mm di Asrama Detasemen Arhanud-001 dalam rangka mendukung pelaksanaan Latbakjatrat tahun 2015 serta melatih keterampilan para prajurit untuk mengawaki senjata Meriam 57 mm,” terang komandan Detasemen Arhanud-001/Lhokseumawe itu.

Dalam pelaksanaan Latbakjatrat kali ini Detasemen Arhanud-001 akan menggunakan enam pucuk meriam dan dua kendaraan FCDV (alat kendali tembak) sebagai pendukung kegiatan latihan.(IM)

Related posts