Mahasiswa Aceh Barat di Jakarta peringati haul Teuku Umar

PMBTU Jakarta Akan Peringati Haul Teuku Umar ke-117
Lukisan Teuku Umar (Ist)

Jakarta (KANALACEH.COM) – Mahasiswa asal Aceh Barat yang tergabung dalam Persatuan Mahasiswa Bumoe Teuku Umar (PMBTU) Jakarta akan memperingati haul atau hari wafatnya Teuku Umar pada 11 Februari 2016 mendatang.

Ketua umum PMBTU Jakarta, Arsyad mengatakan haul Teuku Umar yang ke-117 yang akan mereka peringati menurutnya merupakan yang pertama digelar di Jakarta.

“Haul Teuku Umar diperingati setiap 11 Februari. Tahun ini merupakan peringatan haul yang ke-117 (11 Februari 1899-11 Februari 2016), dan ini merupakan yang pertama digelar di Jakarta,” kata Arsyad dalam rilis yang diterima Kanal Aceh, Jumat (5/2).

Ia juga menambahkan, peringatan Haul Teuku Umar oleh PMBTU tidak lepas dari dukungan semua pihak khususnya Seuramo Aceh Barat Jakarta, dan dia berharap Pemda Aceh Barat turut membantu untuk menyukseskan acara tersebut.

“Kegiatan ini berkat dukungan dari Seuramo Aceh Barat, dan mudah-mudahan juga akan dibantu oleh Pemda Aceh Barat,” harapnya.

Ketua panitia Haul Teuku Umar ke-117, Sopian Saputra menambahkan dalam memperingati haul Teuku Umar itu, PMBTU akan menggelar sejumlah kegiatan dimulai sejak 8 hingga 15 Februari 2016.

“Kami berharap kegiatan ini bukan sekadar acara, namun dijadikan momentum bagi generasi muda untuk melanjutkan perjuangan serta meningkatkan pembangunan masa depan,” tambah Sopian. [Sammy/rel]

Related posts