Pujian Sir Alex Ferguson kepada Dele Alli

Pujian Sir Alex Ferguson kepada Dele Alli
Gelandang timnas Inggris dan Tottenham Hotspur, Dele Alli. (AFP)

Jakarta (KANALACEH.COM) – Manajer legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, memberikan pujian kepada bintang muda Tottenham Hotspur dan tim nasional Inggris, Dele Alli. Dia menyebut Alli sebagai gelandang muda terbaik setelah Paul Gascoigne.

Alli saat ini sedang menikmati musim yang fantastis bersama Tottenham dan juga timnas Inggris. Pemain berusia 19 tahun itu berpeluang menjuarai Premier League 2015-2016 dan menjadi bagian dari skuad The Three Lions untuk Piala Eropa 2016.

Sejak menjadi bagian dari skuad Tottenham pada awal 2015-2016 setelah masa pinjamannya bersama MK Dons berakhir, Alli langsung melesat menjadi salah satu andalan Manajer Mouricio Pochettino.

Dalam 29 pertandingan di Premier League, Alli sukses menunjukkan performa yang menawan serta memberikan kontribusi nyata berupa tujuh gol dan sembilan assist, yang membawa Tottenham menempati peringkat kedua.

Penampilan hebat Alli pada awal kariernya itu membuat Ferguson teringat kepada mantan gelandang Tottenham dan timnas Inggris, Paul Gascoigne.

“Mungkin Alli adalah gelandang muda terbaik yang pernah saya lihat dalam beberapa tahun terakhir. Mungkin kemampuannya akan setara dengan Gascoigne,” kata Ferguson kepada Sky Sports.

Alli juga pernah dibandingkan dengan Gascoigne oleh mantan bintang Inggris lain, Teddy Sheringham. Hal tersebut diungkapkan Sheringham setelah melihat penampilan Alli bersama Inggris saat menghadapi Jerman di Olympiastadion Berlin, Jumat (25/3).

“Dia selalu mencari rekan-rekannya di lapangan dan saya pikir dia sangat luar biasa di Jerman. Dia memiliki aura yang juga dimiliki Paul Gascoigne pada awal kariernya,” ucap Sheringhan dikutip dari Manchester Evening News.

“Saat bermain, gerakan Alli seakan mengatakan: ‘datang dan cobalah rebut bola ini dari saya’. Gaya tersebut juga dimiliki oleh Gazza. Anda tidak dapat melatih mentalitas dan kepercayaan diri seperti itu,” ujarnya. [Kompas]

Related posts