Internal Partai Aceh tolak TA Khalid

Abu Razak cawagub Mualem dari Partai Aceh

Banda Aceh (KANALACEH.COM) – Mubes Partai Aceh (PA) Ban Sigom Aceh tahun 2016, didalam buku panduan yang dikeluarkan partai tersebut akan membahas dua agenda penting, yakni soal penetapan calon wakil Muzakir Manaf yang akan di usung pada Pilkada 2017, dan agenda kedua soal mekanisme dan panentuan tim kampanye.

Namun, saat berlangsungnya Mubes, yang dilaksanakan, Minggu (10/4), terjadi penolakan yang kuat dari lima dewan pimpinan wilayah (DPW) PA, soal wakil Mualem yang akan ditetapkan, yakni TA Khalid.

Kelima DPW PA tersebut adalah, Aceh Besar, Aceh Barat Daya, Banda Aceh, Pidie dan Pidie Jaya. Dan penolakan para ketua pimpinan wilayah inilah yang menjadi pangkal keributan.

Sementara itu, usai keributan, Ketua umum PA, Muzakir Manaf, langsung melakukan konsolidasi dan pertemuan, dan disepakati perdamaian antara sesama pihak.

Dalam dalam konferensi persnya, Minggu 10/4), kepada sejumlah media, Mualem Muzakir Manaf membantah perihal perbedaan pandangan dalam penentuan calon Wagub yang akan di usung pihaknya sebagai pangkal keributan.

“Oh, tidak ada itu, bukan itu masalahnya,” terang Mualem.

Dijelaskannya, awal keributan dikarenakan perbedaan dan perselisihan paham saja soal struktur kepengurusan yang akan di reshufle atau di ganti. “Jadi tidak benar masalahnya soal wakil saya nanti di Pilkada sebagai awal keributan,” tukasnya.

Saat didesak wartawan perihal adanya tuntutan sejumlah DPW yang menginginkan agar PA mengusung calon dari internal partai dan tidak mengambil dari luar partai, Mualem kembali menegaskan bahwa, apapun yang nantinya diputuskan olehnya, adalah merupakan keputusan partai, dan saat ini belum ada sikap resmi siapa yang akan mendampingi saya, tambahnya.

Menurut Mualem, kriteria wakilnya nanti tentu bisa saja dari internal, dari partai nasional ataupun dari ulama. ” jadi siapa wakil saya, masih terbuka kemungkinan,” jelasnya. Jadi, sambung Mualem, Ia meminta semua pihak, untuk bersabar soal siapa kandidat yang akan mendampingi dirinya pada Pilkada 2017. “Sabar, gak lama lagi kok,” sebut Mualem [Saky]

Related posts